Wabah Corona Kalsel
Wabah Corona Kalsel, Dinkes Banjarmasin Jadwalkan Vaksin di Pasar Lama dan Pasar Baru Permai
Wabah Corona Kalsel, Beberapa waktu lalu Pemerintah Kota Banjarmasin telah melaksanakan vaksinasi, di kawasanan Pasar Sentra Antasari Banjarmasin.
Penulis: Muhammad Rahmadi | Editor: Edi Nugroho
Editor: Edi Nugroho
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Wabah Corona Kalsel, Beberapa waktu lalu Pemerintah Kota Banjarmasin telah melaksanakan vaksinasi, di kawasanan Pasar Sentra Antasari Banjarmasin.
Setelah sukses menggelar vaksinasi masal di sana, Pemerintah Kota Banjarmasin kembali menjadwalkan kegiatan serupa di pasar tradisoinal lainnya.
Sebeb vaksinasi di tempat tersebut dinilai telah melebihi target yang ditentukan, yakni 560 orang dari 500 orang.
"Untuk target pasar lainnya, masih dijadwalkan," kata Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Banjarmasin, Mukhyar.
Dikonfirmasi Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, Machli Riyadi, Sabtu (27/03/2021) menyebutkan bahwa vaksinasi di pasar tradisional dijadwalkan pada awal April 2021.
Baca juga: Vaksinasi di Pasar Sentra Antasari, Pedagang Kasbah Banjarmasin Pun Disuntik Vaksin Covid-19
Baca juga: Vaksinasi Covid-19 Dosis Kedua Bagi Petugas Pelayanan Publik di Tabalong Masih Berlangsung
"Nanti setelah vaksinasi untuk ASN Pemerintah Kota Banjarmasin, baru di pasar-pasar lagi," ungkap Machli.
Adapun pasar yang dalam waktu dekat akan di sasar, yaitu Pasar Lama, Kelurahan Pasar Lama, Kecamatan Banjarmasin Tengah.
Kemudian juga Pasar Baru Permai, Kelurahan Kertak Baru Ilir, Kecamatan Banjarmasin Tengah.
"Ya di Pasar Lama, kemudian juga di Pasar Baru juga akan dilaksanakan vaksinasi di sana," jelasnya. (Banjarmasinpost.co.id/Muhammad Rahmadi)
