Pendulang Intan Tewas

Pendulang Intan Tewas Tertimbun, Rekan-rekan Tak Bisa Menolong Lagi

Tewasnya Isam, salah satu pendulang intan tradisional di Keurangan Sungai Tiung Kecamatan Cempaka Kota Banjarbaru yang tertimbun Kamis (1/7/21) sore m

Penulis: Khairil Rahim | Editor: Edi Nugroho
Kapolsek Banjarbaru Timur
Jenazah pendulang intan tradisional di Keurangan Sungai Tiung Kecamatan Cempaka Kota Banjarbaru yang tewas tertimbun Kamis (1/7/21) sore sudah di rumah duka, 

Editor: Edi Nugroho

BANJARMASIN POST.CO.ID, BANJARBARU- Tewasnya Isam, salah satu pendulang intan tradisional di Keurangan Sungai Tiung Kecamatan Cempaka Kota Banjarbaru yang tertimbun Kamis (1/7/21) sore menyisakan duka mendalam.

Lurah Sungai Tiung Cempaka, Putra Y Arisandi mengakui satu warganya. bernama Isam yang merupakan pendulang intan tradisional di RT 5 Keluraha Sungai Tiung Kecamatan Cempaka Kota Banjarbaru tewas tertimbun Kamis sore tadi.

"Kejadiannya sore tadi," kata dia.

Pada saat kejadian kata Aris sapaannya Isam dan beberapa rekannya menggali tanah walau dalam keadaan hujan.

"Pas longsor Isam tertimbun sementara rekannya selamat," tambah dia.

Baca juga: Satu Pendulang Intan Tewas di Cempaka Banjarbaru Tertimbun

Melihat kejadian itu rekannya sesama pendulang intan mencoba menolong. Walau Isam bisa ditemukan namun Isam sudah tidak tertolong lagi.

Untuk diketahui,Isam, salah satu pendulang intan tradisional di Keurangan Sungai Tiung Kecamatan Cempaka Kota Banjarbaru tewas tertimbun Kamis (1/7/21) sore.

Ini terjadi setelah lubang yang dia gali bersama kelompoknya longsor dan menutup lubang pendulangan.

Kapolsek Banjarbaru Timur Ipda Dr Subroto Rindang Arie Setyawan membenarkan peristiwa yang terjadi di Pendulangan Cempaka itu.

"Ya benar ada kejadian itu," kata dia Kamis malam. (Banjarmasin post.co.id/Khairil rahim)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved