Selebrita

Tak Mau Ada yang Sakit Hati, Boy William dan Karen Vendela Pilih Pernikahannya Ditunda Lagi

Pernikahan Boy William dan Karen Vendela tak kunjung dilangsungkan meski sudah lama direncanakan. Sang Presenter akhirnya ungkap ini pada Luna Maya.

Penulis: Danti Ayu Sekarini | Editor: Murhan
Instagram/Boy William
Boy William dan sang kekasih, Karen Vendela Hosea. 

Sebab, bagi Boy William dan Karen Vendela, yang paling penting saat ini adalah soal kesehatan.

Baca juga: Tindakan Putri Anne Saat Dijelek-jelekan oleh Fans Arya Saloka Terekam, Malah Jadi Ajang Promosi

"Tentunya ujung-ujungnya kita pengen menikah, tapi ya yang paling penting kesehatan lah. Terus kan kita masih muda, kita tumbuh di luar negeri, jadi ya hal-hal soal pernikahan kita nggak menggebu-gebu harus ada," ujar Boy William.

Meski demikian, Boy William mengungkapkan, meski dirinya tak masalah dengan acara pernikahan yang sederhana, namun dirinya merasa keberatan dan tak rela jika harus melakukannya saat ini.

Penyebabnya, Boy William mengaku sudah menghabiskan banyak dana dan pengeluaran untuk acara pernikahan yang tentunya sudah tidak bisa kembali dalam bentuk uang.

Praktis, dirinya lebih memilih untuk mengundur waktu pernikahan hingga waktu yang tepat menyesuaikan dengan kondisi dan siatuasi.

"Sebenernya kita awalnya pengen antara kita berdua, tapi sekarang kita udah terlalu jauh, kita udah booking banyak banget, booking venue, udah apa, gue rugi banyak banget," pungkas Boy William.

Baca juga: Perasaan Mulan Jameela Menjadi Istri Ahmad Dhani Diungkapkan pada Dul dan El, Tissa Ikut Nimbrung

Baca juga: Live IG Lesti Kejora dan Rizky Billar di Kamar Pengantin Ditonton 300 Ribu Orang, Ini Reaksi Leslar

Kebiasaan Buruk yang Sama dengan Maia Estianty

Maia Estianty kembali diundang Boy William untuk mengisi acara di konten YouTube-nya.

Kali ini Maia Estianty menjadi bintang tamu dalam konten YouTube Boy William yang berjudul #5MenitAja.

Saat ditanyakan Boy William apakah dirinya saat ini masih menjadi musisi, Maia Estianty langsung menjawab tidak.

Boy William kemudian bertanya kepada Maia Estianty, apakah lebih baik menjadi wanita yang berpendidikan tinggi tetapi tidak memiliki pasangan atau biasa saja tapi punya pasangan?

Maia Estianty memilih untuk menjadi wanita yang berpendidikan tinggi tetapi tidak memiliki pasangan, karena menurutnya pasangan adalah prioritasnya yang kedua.

Kemudian Boy William menanyakan siapa anak favorit Maia Estianty, diantara Al, El, dan Dul.

"Yang paling manja sama gue si Dul," jawab Maia sebagaimana dikutip dari unggahan video di kanal YouTube Boy William pada 3 Agustus 2021.

Saat ditanyakan Maia Estianty mengenai ketakutannya, Boy William mengaku takut melihat sofa yang bolong.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved