Selebrita
17 Tahun Pernah Jadi Asisten Raffi Ahmad, Merry Ungkap Hal yang Bisa Bikin Suami Nagita Marah
Merry ternyata jadi asisten Raffi Ahmad selama 17 tahun, ia ungkapkanke Denny Cagur bahwa suami Nagita Slavina ini bisa marah gegara ini
simak videonya
Lima Tips Menjadi Karyawan Bahagia
Demi menulis sebuah buku berjudul, “Thrive: Finding Happiness the Blues Zones Way” Dan Buettner bekerja sama dengan psikolog untuk menilai apa yang dimiliki orang-orang yang paling berbahagia.
Lewat beberapa pengamatan dan analisis, ditemukan ada beberapa kebiasaan orang yang merasa bahagia, terlepas apakah mereka masih mencari pekerjaan impian maupun sudah menemukannya.
Halomoney sudah menyiapkan tipsnya, check this out!
1.Jangan abaikan cuti
Studi menunjukkan bahwa waktu cuti dapat mengurangi stres berkaitan dengan pekerjaan, mengurangi risiko depresi, dan meningkatkan percaya diri.
Tidak heran, di Denmark, majikan wajib memberi 5-6 minggu cuti bagi karyawan setiap tahun.
Itulah sebabnya negara ini menjadi negara yang paling membahagiakan di muka bumi.
2. Persingkat waktu komuter
Perjalanan komuter adalah aktivitas yang paling menyebalkan yang dilakukan setiap hari, menurut studi Universitas Princeton.
Studi yang dimuat dalam Scandinavian Journal of Economics menemukan, pekerja yang menghabiskan waktu di jalan 22 menit sekali perjalanan perlu mendapat tambahan 35 persen upah bulanan agar memiliki kepuasan yang sama dengan pekerja non-komuter.
Pilihan terbaik transportasi adalah berjalan atau bersepeda.
Sementara pekerja komuter, terutama yang menggunakan mobil akan banyak menemui hambatan seperti kemacetan yang memengaruhi tekanan darah dan kesehatan di awal hari.


 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
				
			 
											 
											 
											 
											