Bumi Sanggam
Pemerintah Kabupaten Balangan Berikan Lemari Pendingin kepada Pelaku UMKM
Sebanyak 200 orang pelaku UMKM Balangan mendapatkan bantuan serupa dari Pemkab Balangan yang secara simbolis diserahkan Bupati Abdul Hadi.
Penulis: Isti Rohayanti | Editor: Alpri Widianjono
BANJARMASINPOST.CO.ID, PARINGIN - Memiliki warung kopi di Desa Merah Kecamatan Awayan, Kabupaten Balangan, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), membuat Arya Adha ingin terus mengembangkan usahanya.
Arya yang juga berjualan gorengan di warungnya kini mendapat satu unit lemari pendingin atau showcase yang merupakan program bantuan dari Dinas Koperasi UMKM dan Perindustrian Kabupaten Balangan.
Sebanyak 200 orang pelaku UMKM Balangan mendapatkan bantuan serupa dari Pemkab Balangan.
'Lemari pendingin ini dianggap mampu menunjang pedagang, utamanya untuk penyimpanan minuman atau makanan serta sayur yang memerlukan tempat khusus agar awet.
"Saat ini masih belum terpikirkan untuk isi dari lemari pendingin. Tapi sangat berguna karena sebelumnya saya juga berencana untuk membeli lemari pendingin," ucap Arya usai menerima bantuan di Halaman Kantor Pemkab Balangan, Selasa (4/1/2022).
Baca juga: Sambut Hari Amal Bakti ke 76, Bupati Balangan Akan Tingkatkan Program Beasiswa Pendidikan Agama
Baca juga: Kapolda Kalsel Irjen Pol Rikwanto Pimpin Sertijab 6 Pejabat Utama dan 3 Kapolres
Tentu saja Arya merasa senang atas bantuan tersebut, apalagi ia bukanlah pedagang yang mampu membeli lemari pendingin menggunakan hasil usaha pribadi.
Bantuan showcase ini merupakan program dari Dinas Koperasi UMKM dan Perindustrian Kabupaten Balangan untuk mendukung pelaku UMKM Balangan.
Dari 200 lemari pendingin yang disiapkan, dibagikan kepada pengusaha yang tersebar pada delapan kecamatan di wilayah Kabupaten Balangan.
Bupati Balangan Abdul Hadi, menerangkan, adanya bantuan yang diberikan diharapkan mampu meningkatkan ekonomi bagi para pengusaha. Selain itu juga membantu para pelaku UMKM Balangan tersebut.
"Ke depannya kami akan menyusun rencana untuk terus memajukan dan mengembang UMKM di Kabupaten Balangan," ucap Bupati Abdul Hadi.
Baca juga: Tiga Warga Balangan Dapatkan Hadiah Umrah Gratis dari Program Vaksinasi Berhadiah
Baca juga: Satgas Covid-19 Kalsel, Banjarmasin Daerah Terendah Capaian Vaksinasi Lansia
Satu di antaranya melalui keberadaan rest area Balangan yang menjadi wadah untuk pemasaran pelaku UMKM Balangan.
Bupati Abdul Hadi juga berharap bantuan yang diberikan dimanfaatkan sebaik mungkin sebagai alat pendukung jalannya usaha para pedagang.
(Banjarmasinpost.co.id/Isti Rohayanti)
