Selebrita

Tarif Fuji Kini Terkulik Lagi, Gilang Dirga dan Kiky Saputri Pun Banjir Nyinyiran Sampai Klarifikasi

Nama Fuji adik Bibi Ardiansyah atau ipar Vanessa Angel kini menyeret Gilang Dirga dan Kiky Saputri. Ini imbas tarif tante Gala Sky Ardiansyah terkulik

Editor: Murhan
Youtube Kiky Saputri
Gilang Dirga saat jadi tamu Kiky Saputri. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Nama Fuji yang merupakan adik Bibi Ardiansyah atau ipar Vanessa Angel kini menyeret Gilang Dirga dan Kiky Saputri.

Rupanya, hal ini terkait dengan bahasan mereka yang menyentil soal tarif tante Gala Sky Ardiansyah itu sekali tampil di acara.

Akibatnya, Kiky Saputri dan Gilang Dirga harus memberikan klarifikasi akibat diduga menyinggung Adik Bibi Adriansyah itu lewat obrolannya di youtube Kiky Saputri Officiall.

Ya, hal ini terkait tarif yang dipasang Fuji sebesar Rp 30 juta.

Baca juga: Insiden Dialami Kiano Saat Ditinggal Baim Wong, Paula Cemaskan Kondisi Kaki Kakak Kenzo Itu

Baca juga: Isi Kado Rafathar untuk Gempi Bikin Gisel Shock, Putra Raffi Ahmad dan Nagita Rupanya Beri Perhiasan

Bermula saat Kiky mengundang artis Gilang Dirga dalam podcastnya, Kiki menyakan siapa yang akan Gilang undang dalam podcast youtubenya selanjutnya.

"Sebenarnya gua mau ngundang Fuji, gua mau nanya Rp 30 juta untuk apa" ungkap Gilang Dirga Dalam kanal youtube Kiky Saputri Official

Kemudian Kiky memberikan informasi jika tarif yang dipasang Fuji sama dengan tarifnya untuk satu kali acara.

"Tapi ratenya Fuji sama loh kayak rate gue bang" sambung Kiky sambil tertawa.

Tak berselang lama dari video itu ditayangkan ternyata mengundang reaksi netizen hingga sampai menyerang instagram milik Gilang Dirga dan Kiky Saputri.

Seusai sebut ingin mengundang Fuji untuk menjadi bintang tamunya dalam Podcast.

Baca juga: Situasi Hidup Rizki DA Usai Ceraikan Nadya Dikulik Nassar dan Dewi Perssik, Kembaran Ridho Bersyukur

Merasa tidak enak, Kiki mengajak Gilang siaran langsung di akun Instagram mereka pada Selasa malam, 18 Januari 2022.

Lewat akun gosip @Pakde.brengos membagikan potongan video klarifikasi Gilang Dirga dan Kiky Saputri yang dianggap nyinyir ke Fuji.

"Masa kalo becanda aja nggak boleh, maksud gue kalo banyak yang ngomong dikomentar terus komen-komen ini sih wah nggak masuk akal sih" ungkap Gilang Dirga saat siaran langsung bersama Kiky Saputri.

Baca juga: Kondisi Wajah dan Tubuh Memprihatinkan, Dorce Gamalama Minta Tolong pada Megawati: Untuk Berobat Bu

Baca juga: Dulu Suaminya Ngetop Bareng Rano Karno di Si Doel, Kini Mila Sari Istri Mandra Dipuji Imbas Parasnya

Gilang mengaku sabar atas hujatan-hujatan yang dilontarkan oleh netizen kepada dirinya

"Tapi gue intinya silahkan sih gapapa mau ngomongi doang, gua akan coba buat sabar aja" tambahnya.
lalu

Banyaknya Netizen mengatakan kenapa harus mengaitkan nama Fuji, Menurut Kiky dirinya dan Gilang tak bermaksud untuk menjatuhkan Fuji melainkan hanya candaan saja.

"Terus kalo pertanyaan lo soal 'gue mau nanya 30 juta buat apaan' itu kan bercanda yaAllah haduh.. haduh.."

Menurutnya, dirinya dan Gilang syuting podcast pada awal Desember 2021 dan tarif Rp30 juta sedang ramai diperbincangkan.

"Netizen salah kaprah sama kami. Pertama, orang-orang pada enggak tahu itu kalau kita bikin YouTube tahun lalu, Desember."

"Saat itu lagi viralnya soal Rp 30 juta. Buat teman-temanku tersayang, netizen, fansnya Fuji, gue sama Bang Gilang enggak ada masalah sama sekali (dengan Fuji). Kami syuting sudah lama banget, 3 Desember," klarifikasi Kiky Saputri.

"Bukan ada maksud kami ke Fuji, Fuji minta Rp30 juta kami enggak masalah. Gue deg-degan ke Nikita Mirzani, karena NM bilang ada artis yang minta Rp30 juta."

"Gue kira itu gue, ternyata Fuji. itu enggak ada maksud apa-apa,” lanjutnya.

"Buat temen-temen tersayang netizen dan fans-nya Fuji pertama saya dan Mas Gilang gak ada masalah sama sekali itukan syuting udah lama banget," tambahnya lagi.

Kiky dan Gilang mengaku jika hal tersebut hanyalah candaan dan tidak ada unsur yang buruk kepada Fuji.

"Kita bercanda aja, gak ada sirik sama Fuji,"

Gilang Dirga dan Kiky Saputri Klarifikasi Terkait sebut Tarif Fuji 30juta Untuk Apa
Gilang Dirga dan Kiky Saputri Klarifikasi Terkait sebut Tarif Fuji 30juta Untuk Apa
(instagram/pakde.brengos)

Baca juga: Keadaan Pipi Bayi Aurel dan Atta Jadi Perhatian, Geni Faruk & Gen Halilintar Sampai Komentar Begini

Baca juga: Terjawab Sudah Isu Ferry Irawan Incar Harta Venna Melinda, Calon Ayah Tiri Vania Ngaku Tak Takut

Kini Main Film

Fujianti Utami yang merupakan adik kandung dari Bibi Ardiansyah dikabarkan menjadi tokoh utama dalam sebuah film.

Adik ipar Vanessa Angel itu akan bermain film dengan judul 'Bukan Cinderella' yang diproduseri oleh Unchu Viejay diproduksi oleh sebuah rumah produksi Super Media Pictures.

Kabarnya, Fuji akan memerankan tokoh utama, Amora. Film tersebut diadaptasi dari Wattpad dengan judul yang sama karya Dheti Azmi.

Dalam laman Instagramnya, Fuji pun membagikan foto yang menggambarkan sosok Amora dalam film tersebut.

“Bismillah Segera di Bioskop 2022,” tulis Fuji.

Ia pun merasa senang bisa bergabung dengan produksi film ‘Bukan Cinderella’, ditambah ini merupakan film pertamanya dalam dunia akting.

“Senang banget bisa ikut bergabung di produksi film ini (Bukan Cinderella). Tentu aku akan banyak belajar di film perdana aku ini. Apalagi nanti akan banyak arahan dari sutradara dan juga pelatih akting, produser dan co produser serta all team di film ini,” ungkap Fujianti Utami Putri dalam siaran pers, Senin (10/1/2022).

“Optimistis pengen nyoba ini (main film), kan pertama kali ya, pede saja sebenarnya,” kata Fuji.

Sutradara Adi Garin dan co produser Farid Ongky akan berusaha keras untuk menerjemahkan cerita dalam novel tersebut dalam bentuk film layar lebar.

“Tentunya semaksimal mungkin kita akan buat seperti novelnya, tentu akan banyak cerita drama didalamnya. Konflik remaja, kisah percintaan, keluarga dan lainnya. Unsur komedinya pun ada,” kata Adi Garin.

Produser mengatakan syuting akan dilakukan pada bulan Februari, dan dengan hadirnya pemain muda berbakat akan menarik perhatian pasar nantinya.

“Kita akan syuting di bulan Februari nanti di sebuah sekolah kawasan Sentul, Bogor. Dengan hadirnya pemain-pemain seperti Fujianti dan Rafael serta lainnya, ini akan menjadi sangat menarik dan tentu kami berharap sukses di pasaran nanti,” tandas Farid Ongky.

Baca juga: Keadaan Pipi Bayi Aurel dan Atta Jadi Perhatian, Geni Faruk & Gen Halilintar Sampai Komentar Begini

Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik : Banjarmasin Post

Artikel ini telah tayang di TribunSumsel.com dengan judul Gilang Dirga & Kiky Saputri Dihujat Gegara Tanyakan Tarif Fuji Rp 30 Juta: Masa Bercanda Gak Boleh

Sumber: Tribun Sumsel
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved