Liga 1

Usai Gilas Persipura, Kapten Persib Bandung Yakin Timnya Bisa Juara Liga 1

kapten tim Persib Bandung, Achmad Jufriyanto masih memiliki keyakinan bisa menjadi juara Liga 1 usai Persib Bandung berhasil menggulung Persipura 3-0

Editor: Khairil Rahim
Liga Indonesia baru
Persib Bandung berhasil menggulung Persipura Jayapura 3-0 pada pekan ke-26 Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (18/2/2022) malam tadi. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Persib Bandung berhasil menggulung Persipura Jayapura 3-0 pada pekan ke-26 Liga 1 2021-2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (18/2/2022) malam tadi.

Kemenangan disambut suka cita Skuat Maung Bandung tidak terkecuali kapten tim Persib Bandung, Achmad Jufriyanto.

Menurut bek tengah tangguh ini hal terpenting dari laga adalah raihan tiga poin.

Sebelumnya, Persib Bandung gagal meraih target kemenangan saat berhadapan dengan PSIS Semarang pada 15 Februari 2022 lalu.

Baca juga: Beckham Putra Menggila Saat Persib Gilas Persipura di Liga 1, Skor Akhir 0-3

Baca juga: Hasil Akhir Persela vs Barito Putera Liga 1 2022 : Skor Akhir 4-2, Rahmad Darmawan Amankan 3 Poin

Hal itu yang jadi motivasi para pemain untuk tampil lebih baik di laga malam ini.

"Setelah menghadapi PSIS, pemain bertekad untuk mendapatkan tiga poin di laga ini," kata sang kapten dari rilis resmi milik Persib Bandung, Persib.co.id.

"Tidak masalah apapun yang terjadi di pertandingan karena yang terpenting adalah kami bisa keluar sebagai pemenang," kata pemain yang akrab disapa Jupe setelah pertandingan.

Dengan raihan tiga poin ini, Jupe mengungkapkan, Pangeran Biru masih memiliki keyakinan bisa menjadi juara Liga 1.

Kemenangan ini sendiri membuat Persib Bandung menempati peringkat ketiga di klasemen sementara dengan nilai 50 poin.

Sementara, tim sendiri masih memiliki satu laga tunda menghadapi PSM Makassar.

"Raihan tiga poin ini masih bisa mengantarkan kami ke papan atas dan kami juga masih yakin akan perburuan gelar juara," ujar pemain bernomor punggung 16 tersebut.

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts menyebut kemenangan 3-0 atas Persipura Jayapura pada pekan ke-26 sebagai hasil yang pantas. Karena di sisi lain, Mutiara Hitam juga tampil dengan sangat baik di laga ini.

Pada pertandingan tersebut, gelandang Pangeran Biru, Marc Klok membuka keunggulan Persib Bandung lewat golnya di menit 7.

Sedangkan Beckham Putra Nugraha memborong dua gol lainnya di menit 46 dan 66.

"Ini kemenangan yang layak didapatkan Persib Bandung. Semua pemain menunjukkan mentalitas tinggi menghadapi laga ini. Persipura juga memeragakan sepakbola yang baik. Mereka bermain di area kecil dan mampu menguasai bola di daerah pertahanan lawan," kata Robert setelah pertandingan.

Persib Bandung berhasil menggulung Persipura Jayapura 3-0 pada pekan ke-26 Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (18/2/2022) malam tadi.
Persib Bandung berhasil menggulung Persipura Jayapura 3-0 pada pekan ke-26 Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (18/2/2022) malam tadi. (Liga Indonesia baru)
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved