Liga Spanyol
Lionel Messi Hampir Pasti Kembali ke Barcelona Setelah Tak Dihormati di PSG
Hasil minor yang diraih PSG di Liga Champions membuat Lionel Messi berniat angkat kaki dan kembali ke Barcelona
BANJARMASINPOST.CO.ID - Hasil minor yang diraih PSG di Liga Champions membuat Lionel Messi berniat angkat kaki dan kembali ke Barcelona.
Lionel Messi dikabarkan telah siap-siap pulang ke Barcelona setelah tidak dihormati di Paris Saint-Germain.
Kabar soal masa depan megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi, kembali mengemuka.
Hal itu tentu tidak lepas dari perlakuan para pendukung PSG yang sempat merundung Messi.
Baca juga: Live SCTV! Line Up & Link Nonton TV Online Man United vs Atletico di Liga Champions, Ronaldo Main
Baca juga: Jadwal Siaran All England 2022 Live RCTI & MNC TV, Intip Calon Lawan Marcus/Kevin & Anthony Ginting
Insiden perundungan tersebut terjadi pada saat PSG menjamu Bordeaux di Stadion Parc des Princes, Minggu (13/3/2022) waktu setempat.
Dalam laga tersebut, PSG sebenarnya berhasil menang dengan skor 3-0.
Akan tetapi, fans Les Parisiens nampaknya masih tidak senang dengan pencapaian klub kesayangannya di ajang Liga Champions.
PSG harus angkat koper lebih dulu di babak 16 besar Liga Champions 2021-2022 setelah kalah dari Real Madrid dengan agregat 2-3.
Kekecewaan fans PSG pun ditumpahkan dalam bentuk sorakan dan cemoohan kepada anak-anak asuh Mauricio Pochettino, termasuk Lionel Messi.
Sebelum pertandingan, para pendukung PSG meneriaki nama Messi yang saat itu diperkenalkan sebagai pemain yang akan bermain sebagai starter.
Tak berhenti di situ, tiap kali Messi menggiring bola dalam pertandingan, para pendukung PSG juga melakukan hal yang sama.
Insiden tersebut kabarnya membuat La Pulga tidak nyaman di PSG.
Berbagai rumor pun mulai berkembang soal masa depan Messi di Barcelona setelah insiden itu.
Salah satunya seperti yang disampaikan oleh jurnalis asal Spanyol, Gerard Romero.
A few days ago, Jorge Messi called Barça's board to ask about a possible return.
