Liga 1
Martapura Dewa United Coba Datangkan Pemain Ajax ke Liga 1 Setelah Euforia RANS FC & Ronaldinho
Pemain Ajax Amsterdam Coba Didatangkan Manajemen Martapura Dewa United setelah euforia RANS Cilegon FC datangkan Ronaldinho.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Pemain Ajax Amsterdam Coba Didatangkan Manajemen Martapura Dewa United setelah euforia RANS Cilegon FC datangkan Ronaldinho.
Euforia RANS Cilegon FC yang mendatangkan Ronaldinho terasa, Ketum PSSI juga menyebut bila ada tim lain yang berencana mendatangkan pemain Ajax Amsterdam.
RANS Cilegon FC resmi mengumumkan bila mereka akan mendatangkan legenda Brasil, Ronaldinho untuk menyambut Liga 1 musim 2022 mendatang.
Hal ini diumumkan langsung oleh klub pada konferensi pers bertajuk The Extraordinary of RANS Cilegon FC Superstar Announcement, Selasa (29/3/2022).
Baca juga: LIVE Streaming TV Online Persebaya vs Borneo FC di Liga 1 Jam 20.45 WIB, Siaran Langsung Indosiar
Baca juga: LIVE Indosiar! Line Up & Live Streaming Arema vs PSM di Liga 1 Malam Ini, Carlos Fortes Main
"Satu sudah deal (Ronaldinho) dan akan ada satu legenda lagi yang menyusul, sekarang sedang negosiasi, " kata CEO RANS Cilegon FC, Rudy Salim.
Meski demikian, Ronaldhinho tidak akan membela RANS Cilegon FC untuk mengarungi Liga 1.
RANS Cilegon hanya akan menggunakan jasa Ronaldinho dalam turnamen pramusim yang juga mengundang Arema FC, Persija Jakarta dan Persis Solo.
Dalam acara pengumuman RANS Cilegon mendatangkan Ronaldinho, dihadiri pula Ketum PSSI, Mochamad Iriawan.
Iriawan sendiri mengapresiasi apa yang dilakukan Raffi Ahmad dan RANS Cilegon FC.
Kedatangan Ronaldinho sebagai mega bintang mengingatkan pecinta sepak bola Indonesia terhadap Liga 1 2017.
Dimana saat itu, 18 klub Liga 1 diminta untuk mendatangkan pemain bintang demi menghidupkan kembali gairah sepak bola Tanah Air.
Untuk itu, Mochamad Iriawan berencana berdiskusi dengan 18 klub Liga 1 musim depan dalam Kongres PSSI yang digelar Mei 2022.
"Ya saya tahu pada Liga 1 2017 banyak klub yang bertaburan bintang," ucap Mochamad Iriawan kepada awak media termasuk BolaSport.com di Prestige Image Motorcars, Pluit, Jakarta Utara, Selasa (29/3/2022).
"Saya akan membahas nanti pada Kongres PSSI Mei mendatang."
"Memang agak mahal tapi nanti kami coba menyampaikan ini ke pemilik klub untuk bisa mendatangkan."
