Selebrita

Uang Sekoper yang Diterima Rizky Billar dan Lesti Kejora Tuai Masalah, Efek Kasus DNA Pro Mencuat

Setelah lepas dari kasus Doni Salmanan, kini Lesti Kejora dan Rizky Billar kembali menuai masalah serupa. Ini efek uang sekoper dari orang DNA Pro.

Editor: Murhan
Instagram Instajulid
Uang sekoper yang dulu diterima Rizky Billar dan Lesti Kejora. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Setelah lepas dari kasus Doni Salmanan, kini pasangan artis Lesti Kejora dan Rizky Billar kembali menuai masalah serupa.

Penyebabnya, Lesty Kejora dan Rizky Billar terseret kasus afiliator bodong lagi.

Namun kali ini, diduga Lesti Kejora dan Rizky Billar menerima sejumlah uang dari salah satu Co-Founder atau afiliator Robot Trading DNA Pro yakni Steven Richard.

Diketahui, robot trading DNA Pro juga dilaporkan ke Bareskrim Polri atas dugaan penipuan.

Baca juga: Keadaan Fisik Baby Leslar Dihina, Rizky Billar dan Lesti Kejora Tebar Ancaman: Tunggu Aja

Baca juga: Datangi Rumah Baim Wong demi Minta Uang, Wanita Ini Malah Dibawa Ayah Kiano ke Kantor Polisi

Pihak LQ Indonesia Law Firm melaporkan DNA Pro dengan pasal terberat, yakni pasal 3, 4, 5 UU Nomor 8 Tahun 2010 tentang Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU).

Salah satu petinggi DNA Pro, Steven Richard ikut menjadi sorotan seiring kasus ini mencuat ke permukaan.

Sebelum dilaporkan ke polisi, Steven Richard seringkali flexing atau pamer kekayaan.

Salah satunya dengan memberikan uang pada pasangan Lesty Kejora dan Rizky Biliar dan anak mereka Baby Leslar.

Foto dan video kebersamaan Lesty Kejora dan Rizky Billar bareng Steven Richard pun disorot oleh pengacara korban penipuan.

"Co-founder ini foto bareng dengan Rizky Billar ya dengan uang setumpuk yang banyak dengan penyelenggara dari DNA itu yang saya lihat. Rizky Billar sama si Lesti ya, ada fotonya, videonya, semua," tutur pihak LQ Indonesia Law Firm, Juda Sihotang, dikutip dari YouTube Cumicumi, Minggu (3/4/2022).

Baca juga: Satu Pemicu Ayu Ting Ting dan Ivan Gunawan Tak Cocok Menikah, Zulkifli Hasan: Bertahan 5 Tahun Aja

Baca juga: Biaya Sekolah Ameena Putri Aurel dan Atta Halilintar Terkuak, Cucu Krisdayanti Habiskan Uang Segini

Saat itu, Steven Richard memberikan kado atas kelahiran anak Rizky Billar dan Lesty Kejora yakni baby L.

Prosesi pemberian uang itu kemudian dibuat konten yang diunggah di TikTok @thecrazyrichquotes.

Momen tersebut kembali viral, akun gosip @insta_julid membagikan video di mana Lesty Billar menerima uang tersebut.

Saat tahu isi koper yang diberikan Steven Richard ini adalah uang, baik Billar maupun Lesty terlihat melongo dan kikuk.

"Repot-repot ya. Repot-repot segala," kata Lesty Kejora, dikutip TribunnewsBogor.com dari akun @insta_julid, Senin, 4 April 2022.

Bagaimana tidak? jumah uang di dalam koper tersebut fantastis, mencapai Rp 1 miliar rupiah.

Saat menerima uang tersebut, Rizky Billar mengatakan jika dirinya merasa tak enak.

Baca juga: Motif Ricky Miraza Tantang Vicky Prasetyo Adu Tinju Usai Azka Corbuzier, Pacar Kalina: WA Diblokir

Baca juga: Kondisi Hubungan Syahrini dan Sang Ibu Imbas Lama Terpisah, Masih di Singapura Bersama Reino Barack

"Masa kita? Nggak enak kita. Aduh," kata Rizky Billar dengan muka keheranan saat melihat tumpukan uang pecahan Rp 100 ribu.

Namun, Steven Richard pandai beralibi, ia menyebut uang tersbeut bisa digunakan Lesty Billar untuk keperluan sang anak, baby L.

"Special buat Baby L," kata Steven Richard saat itu.

"Masya Allah," jawab Lesty Kejora mencoba untuk terlihat senang.

Menurut Steven Richard, jika ia memberikan kado berupa barang, maka akan kerepotan untuk menaruhnya.

Sementara jika hadiahnya berupa uang, menurut Steven Richard, maka bisa ditaruh di bank.

Lesty Billar pun bisa memakainya kebutuhan baby L.

"Kalu barang udah banyak kan. Aku juga ngerasain kalau istri kalau dapet barang, 'Aduh mau dikasih mana lagi ini?' Tapi kan ini bisa ditaruh di bank berguna untuk baby L," ucap Steven Richard.

Baca juga: Aksi Zaskia Gotik Kala di Dapur Meski Sedang Hamil Terekam, Istri Sirajuddin Siapkan Buka Puasa

"Enggak apa-apa ini, kalau ini bisa ditaruh di bank bisa bermanfaat buat baby L," tambahnya.

Baca juga: Rizky Billar Bongkar Awal Perkenalan dengan Doni Salmanan, Niat Tambah Relasi Malah Berujung Petaka

Lantaran tak enak hati, Rizky Billar menyebut ia akan memakai uang tersbut untuk kepentingan baby L.

"Ini kemungkinan enggak akan kita gunain. Ini untuk tabungan bayi kita cuma kalau bapaknya butuh-butuh boleh lah," seloroh Rizky Biliar.

Lesti kejora langsung memotong pembicaraan suaminya.

"Orang ini buat baby L katanya," tegas Lesti Kejora.

Tak ayal, potongan video itu menarik perhatian netizen, pasalnya Billar sempat terseret kasus Doni Salmanan.

Beberapa waktu lalu Billar dipanggil kepolisian untuk dimintai keterangan terkait uang pemberian Doni Salmanan.

Sehingga dengan jejak digital Billar menerima uang dari Steven Richard memicu rasa khawatir pesinetron itu akan kembali terkena masalah.

"Dr aura muka billar sm lesty jg mereka sbnr nya ga mau nerima uang itu, tanda tny jg sih yh diksh uang tiba2 sbnyk itu," kata akun @angg****nxhdh.

"Billar mw nanya uang dri mana g enak hati makanya dia kek bgg duh ntar knp2 gue dipanggil polisi lagi," sambung akun @kawa****zvdwg.

Baca juga: Akhirnya Raffi Ahmad Jawab Soal Selingkuhi Nita Gunawan, Suami Nagita Cuma Ucap Satu Kata

Baca juga: Jumlah Utang Dorce Gamalama yang Belum Dibayar Terungkap pada Uya Kuya, Ponakan Sentil Larinya Uang

Fakta investasi bodong DNA Pro

Pihak LQ Indonesia Law Firm pun sudah melaporkan kurang lebih 56 orang korban PT DNA Pro ke Bareskrim Polri.

Dikutip dari YouTube Cumicumi, Minggu (3/4/2022), pihak LQ Indonesia Law Firm, Juda Sihotang sudah menyerahkan beberapa bukti terkait.

"Hari ini kami langsung melapor dan mengikuti laporan yang sudah pernah dibuka lawyer yang lain."

"Jadi kita tinggal mengikuti yang sudah diproses sama penyidik."

"Kita hanya langsung penyerahan berkas dan diidentifikasi semua beserta bukti-buktinya," terangnya.

Lebih lanjut, Juda juga menyerahkan nomor rekening pemimpin DNA Pro.

"Saya serahkan semua nomor rekening, mulai dari founder, co-founder, leader, saat itu juga langsung diblokir semua."

"Namun, ada nomer exchanger ketika diblokir, duitnya sudah habis semua, sudah hilang."

"Jadi mungkin udah dicuci sama penyelenggaranya," tambah Juda.

Lebih lanjut, Juda juga menguraikan para terlapor yang berjumlah kurang lebih 56 orang tersebut.

"Terlapornya itu kurang lebih 56 orang, mulai dari pendiri PT DNA, komisaris, direksi founder, direksi utama, founder, co-founder, leader, top leader, tim profit, semuanya kita laporin," tuturnya.

Kerugian korban hingga skema iming-iming kepada korban

Dalam kesempatan tersebut, Juda juga mengatakan bahwa saaat ini telah ada 242 korban dengan total kerugian hingga Rp 73 miliar.

Diketahui, para member telah bergabung pada April tahun lalu.

"Kami diberikan kuasa sebanyak 242 orang dengan kerugian Rp 73 miliar lebih."

"Para member ini bergabung di antara April 2021 sampai 27 Januari 2022," ucap Juda.

Juda pun kemudian menguraikan skema DNA Pro yang berhasil memberikan iming-iming kepada para korbannya.

Para korban dapat menarik deposito kapan saja dan tanpa batas.

"Jadi skema mereka ini menawarkan investasi dengan robot trading yang memberikan iming-iming."

"Kapan saja depositonya dapat diambil seketika kapan saja penarikan tanpa dibatasi."

"Para klien kami ini tertarik untuk memberikan investasi," jelasnya.

Namun, pada 28 Januari 2022 lalu, kantor DNA Pro yang berada di Jakarta Barat ini sudah disegel oleh pihak kepolisian.

Hal ini membuat para member tidak dapat melakukan penarikan lagi.

"Namun, ada beberapa klien kami sudah mendapatkan keuntungan dari investasi itu."

"Tapi pada 28 Januari itu kantor DNA disegel, dari situ semua nggak bisa lagi dilakukan penarikan hingga sekarang," pungkas Juda. 

Baca juga: Penyakit Maia Estianty yang Tersembunyi Mencuat Imbas Hasil USG, Ibu Al El Dul Harus Jalani Operasi

Baca juga: Tak Cuma Apartemen, Venna Melinda Juga Jual Vila Seusai Nikahi Ferry Irawan: Aku Nggak Sanggup

Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik : Banjarmasin Post

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Lepas dari Doni Salmanan, Lesti Billar Terseret Kasus DNA Pro, Terima Uang Sekoper, Jumlahnya Wow !

Sumber: Tribun Bogor
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved