Religi

Ini Cara Dapat Pertolongan Allah Cegah Perbuatan Buruk, Ustadz Adi Hidayat Jelaskan Soal Rasa Takut

Penceramah Ustadz Adi Hidayat menjabarakan cara Allah menolong hamba-Nya yang ingin berbuat buruk atau maksiat.

Penulis: Mariana | Editor: Murhan
Youtube Adi Hidayat Official
Ustadz Adi Hidayat jelaskan cara dapat pertolongan Allah dari perbuatan buruk. 

"Mencegah kemungkaran itu yang susah karena berhadapan langsung dengan pelaku maksiat, misalnya ceramahin orang yang suka mabuk, datang ke tempat maksiat ajak taubat itu tidak mudah," jelasnya.

Salah satu perbuatan mungkar adalah berbuat riba. Pelaku riba yang hartanya sebagian besar dari riba.

Ustadz Adi Hidayat menceritakan salah seorang pelaku riba yang memberikan pinjaman kepada saudaranya dengan skema riba.

Suatu hari si rentenir menagih uang yang dihutang saudaranya itu, karena sudah menumpuk disertai bunga pinjaman akhirnya saudaranya itu tak mampu membayar utang-utangnya.

"Datanglah anak dari yang berhutang itu tak lain adalah keponakan si rentenir. Sudah lama pamannya ini naksir dengan keponakan anak gadis kembang desa tersebut, kesempatan bagi si rentenir yang ingin mendekati si anak gadis," ujar UAH.

Si pelaku riba itu lantas mengutarakan keinginannya untuk menggauli anak gadis itu.

Tanpa pikir panjang, anak gadis itu mengiyakan keinginan bejat sang paman untuk tidur dengannya.

"Tibalah malam hari, anak gadis itu menemui si rentenir. Namun sebelum ia ditiduri sang paman, anak itu berkata "Paman Ittaqillah, yang artinya bertaqwalah kepada Allah, setelah kalimat itu diucapkan, seperti sambaran petir kepada diri si Paman ada getaran dalam jiwanya," lanjut UAH.

Seketika si rentenir itu langsung takut kepada Allah dan meninggalkan si gadis yang ingin ia gauli namun tidak jadi.

Si pelaku maksiat itu pun sadar dan bertaubat kepada Allah. Utang-utang saudaranya dihapuskan.

"Suatu ketika ia mendapat kesulitan terhalang oleh batu besar dan ia masuk ke gua, maka atas perbuatannya nahi mungkar itu, ia pun terbebas dari jebakan batu itu," tukas UAH.

Hikmah dari cerita tersebut adalah pertolongan Allah di masa yang akan datang bagi seseorang yang berhasil mencegah dirinya dari perbuatan maksiat.

Simak video selengkapnya: KLIK

Syarat-syarat Taubat Nasuha dan Tata Cara Salat Taubat

Taubat merupakan suatu sikap menerima dengan setulus hati apa kesalahan yang diperbuat dan menyesalinya, serta berjanji untuk tidak mengulanginya kembali.

Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved