Bumi Saijaan
Lepas Kontingen Kotabaru, Wabup Andi Rudi Latif : Jangan Lupa Minta Doa Restu Orangtua
Wakil Bupati Kotabaru Andi Rudi Latif, SH melepas atlet Kotabaru yang akan berlaga di Porprov Kalsel dan Peparprov
Penulis: Herliansyah | Editor: Hari Widodo
BANJARMASINPOST.CO.ID, KOTABARU - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotabaru melalui Dinas Pariwisata Pemuda Olahraga (Disparpora) melakukan pelepasan atlet asal Kotabaru yang akan bertanding di Porprov Kalsel dan Peparprov yang dihelat di Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) Nopember 2022.
Pelepasan atlet ini berlangsung di halaman kantor Pemkab Kotabaru oleh Wakil Bupati Kotabaru Andi Rudi Latif, SH disaksikan Sekretaris Daerah Drs H Said Akhmad, MM, Plt Kepala Disparpora Risa Ahyani dan Forkopimda, Jumat (28/10/2022).
Prosesi pelepasan atlet dengan motto 'Kotabaru Bangkit, Kotabaru Menang' dilaksanakan selepas apel peringatan Hari Sumpah Pemuda.
Dalam laporannya Plt Kepala Disparpora Kotabaru Risa Ahyani menjelaskan, kontingen mengikuti Porprov berjumlah 564 orang termasuk official, selain 70 panitia kontingen dan 12 tim kesehatan.
Sedangkan Peparprov berjumlah 34 atlet, dan sebanyak 40 panitia dan pendamping serta 3 orang tim kesehatan.
Menurut Risa, cabang olahraga dipertandingkan di Porprov ke XI di HSS sebanyak 44 cabang olahraga, namun Kotabaru hanya mengikuti 30 cabang olahraga.
Untuk Peparprov, dari 11 cabang olahraga dipertandingkan, Kotabaru hanya mengikuti 6 cabang olahraga.

Beberapa cabang olahraga tidak diikuti, karena ada beberapa cabang olahraga yang belum ada pengurusnya di Kotabaru.
"Memang lebih banyak panitia dan pendamping karena yang bertanding adalah peralimpian/olahragawan yang berkebutuhan khusus/disabilitas," katanya.
Atlet Porprov yang berangkat pada 29 Oktober sampai dengan 3 Nopember. Kembali ke Kotabaru 14 Nopember 2022.
Atlet Peparprov berangkat 18 Nopember dan akan kembali ke Kotabaru pada 28 Nopember.
Disela sambutannya, Risa menargetkan untuk Porprov meraih 50 medali emas atau masuk lima besar. Sedangkan pada Peparprov target 10 medali emas atau masuk lima besar.
"Motto kita pada kegiatan ini, Kotabaru Bangkit, Kotabaru Menang," ujarnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Kotabaru Andi Rudi Latif, SH mengucapkan selamat kepada atlet yang terpilih untuk mewakili Kabupaten Kotabaru dalam ajang Porprov dan Peparprov.
Andi Rudi Latif, pun mengatakan sangat bangga serta mengapresiasi para atlet dan pelatih yang telah menyiapkan diri secara maksimal untuk berjuang di Porprov dan Peparprov.
"Penghargaan yang setinggi-tingginya kami sampaikan kepada ketua kontingen, pelatih, official karena telat mempersiapkan atlet-atlet andalan Kabupaten Kotabaru agar meraih prestasi yang gemilang," katanya.
Untuk itu, ia mengajak seluruh atlet agar bergotong royong, bahu membahu dan bekerjasama membawa nama harum Kabupaten Kotabaru menjadi yang terbaik.
Andi Rudi Latif juga berharap atlet Kotabaru dapat berkiprah pada ajang olahraga di tingkat nasional bahkan internasional.
Tidak lupa meminta seluruh elemen masyarakat di kabupaten berjuluk Bumi Saijaan ini, memberikan dukungan serta mendoakan agar para atlet Porprov dan Peparprov dapat fokus bertanding dalam mengukir prestasi.

Tidak kalah pentingnya, pesan orang nomor dua di Kabupaten Kotabaru ini meminta kepada para atlet, khususnya yang masih memiliki orangtua.
Sebelumnya berangkat ke HSS, mereka berpamitan kepada orangtua dan meminta doa restunya agar perjuangan dilakukan mendapatkan hasil yang terbaik Karena tanpa doa restu orangtua, hasil yang didapatkan nantinya bisa kurang baik.
"Dan, pesan saya tetap junjung tinggi sportivitas selama bertanding," pungkasnya. (AOL/*)