Angkringan Nyantuy Banjarmasin

Kuliner Banjarmasin - Menu Favorit Pengunjung di Angkringan Nyantuy, Chikuwa dan Sosis

Chikuwa adalah bahan makanan berupa olahan daging ikan berbentuk seperti tabung.

Penulis: Mariana | Editor: Eka Dinayanti
banjarmasinpost.co.id/mariana
Suasana di Angkringan Nyantuy Banjarmasin. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Ada banyak menu bakaran yang tersedia di Angkringan Nyantuy.

Menu favorit pengunjung adalah chikuwa.

Chikuwa adalah bahan makanan berupa olahan daging ikan berbentuk seperti tabung.

Chikuwa dibuat dari bahan surimi yaitu olahan daging ikan yang dicampur garam, gula, tepung, dan putih telur.

Baca juga: Kuliner Banjarmasin, Bersantai Ala Rumahan, Angkringan Nyantuy Sediakan Menu Makanan Mulai Rp 2.000

Baca juga: Kuliner Banjarmasin - Angkringan Nyantuy Bisa Jadi Tempat Rapat dan Kerjakan Tugas Mahasiswa

Baca juga: Kuliner Banjrmasin - Alasan Berbisnis Angkringan, Dina Sebut Usaha yang Menjanjikan

Harga chikuwa dibanderol Rp 2.000 per tusuk, dalam satu tusukan ada empat chikuwa.

Selain itu, yang paling laris manis diborong pembeli adalah sosis yang harganya juga Rp 2.000.

Tak hanya menu bakaran, ada pula tersedia mie instan dan telur mentah yang bisa dimasak bersama mie instan.

Angkringan Nyantuy buka setiap hari pada pukul 18.00 hingga 24.00 Wita.

(Banjarmasinpost.co.id/Mariana)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved