Liga 1
Rumor Transfer Liga 1, Radar Barito Putera ke Kiper PSIS, Persib Tak Ada Saingan Gaet Alwi Slamat
berikut bursa transfer Liga 1 Barito Putera incar Ray Redodndo kiper PSIS Semarang, Persib Bandung tak ada saingan gaet Alwi Slamat dari Persebaya
BANJARMASINPOST.CO.ID - Barito Putera ingin bergerak cepat untuk mendapatkan bala bantuan pemain tambahan di bursa transfer Liga 1 paruh kedua pada awal Januari ini.
Barito Putera kini dikabarkan sedang berburu penjaga gawang dan rumornya, junior Joko Ribowo di PSIS Semarang, Ray Redondo dilirik.
Sementara Persib Bandung dikabarkan akan semakin mulus mendapatkan pemain Persebaya, Alwi Slamat usai saingannya Bali United mendapatkan eks Persija Jakarta Sandi Sute.
Jendela Transfer pemain Liga 1 masih belum resmi di buka namun Barito Putera sudah mulai ancang ancang untuk berbenah.
Baca juga: Bursa Transfer Liga 1, Gelandang Barito Putera Rebutan Persija PSIS, Kabar Persib, Persebaya, PSS
Baca juga: Rumor Bursa Transfer Liga 1, Barito dan Persebaya Rebutan Eks Persib, PSIS Ingin Timnas, MU Mau Egy
Berada di posisi zona bawah membuat tim Laskar Antasari rawan degradasi turun ke Liga 2 musim depan.
Oleh sebab itu Barito Putera dikabarkan doyan dengan penjaga gawang dari PSIS Semarang.
Ray Redondo kabarnya masuk radar untuk mengisi Yogi Hermawan yang dilepas.
Meski Barito Putera meiliki tiga kiper lain yakni dua kiper senior Joko Ribowo dan Adhitya Harlan serta Nur Khalid.
Performa Ray Redondo di PSIS Semarang pada perhelatan Liga 1 musim ini tak begitu bagus.
Ray Redondo sudah tampil sebanyak delapan kali dan hanya mampu mencatatkan satu cleansheet di Liga 1 2022.
Bahkan, Ray Redondo sudah kebobolan 10 gol dalam delapan pertandingannya untuk PSIS Semarang di Liga 1 2022 tersebut.
Imbas performa minornya, kiper kelahiran Ungaran, Jawa Tengah tersebut acap kali mendapat sorotan tajam suporter PSIS Semarang, Panser Biru dan Snex.
Panser Biru dan Snex menilai Ray Redondo masih belum berpengalaman untuk mengawal gawang PSIS Semarang.
Seperti yang diketahui, Joko Ribowo digaet Barito Putera dari PSIS Semarang di bursa transfer awal musim 2022/2023, tepatnya pada 23 Mei 2022.
Setelah melakukan evaluasi, Barito Putera akhirnya resmi melepas empat pemain, mereka adalah Ambrizal Umanailo, Rendy Saputra, Lutfi Kamal, dan Yogi Hermawan.
BRI Liga 1 2022/2023
Barito Putera
bursa transfer Liga 1
Ray Redondo
Persib Bandung
Alwi Slamat
Persija Jakarta
| Persib Bandung Dekat Juara Liga 1 2024-2025 Meski Belum Main, Barito Putera Menuju Zona Degradasi | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Live Gratis Indosiar! Link TV Online Streaming Malut vs Persib di Jadwal Liga 1 Jam 19.00 WIB | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Live Gratis Indosiar! Link TV Online Streaming Bola PSIS vs Persib Siaran Liga 1 Jam 19.00 WIB | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Alur Pengaturan Skor Mafia Bola Liga Indonesia Terungkap, Dana Rp1 Miliar Ke Wasit, Ada 10 Tersangka | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Jadwal Liga 1 Pekan 24, Live Indosiar dan Live Streaming, Ada Laga Persib dan Barito Putera | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|

												      	
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.