Piala FA

Man City vs Arsenal di Piala FA: Jam Tayang TV dan Preview, Arteta Ungkap Kenangan Bareng Guardiola

Jadwal Man City vs Arsenal di putaran keempat Piala FA 2023 adalah Sabtu (28/1) jam 03.00 WIB tayang live tv online Bein Sports 3, ini previewnya

Penulis: Aprianto | Editor: Rahmadhani
AFP/GLYN KIRK)
Mikel Arteta dan Pep Guardiola merayakan keberhasilan Manchester City menjuarai Piala Liga Inggris, 25 Februari 2018. Keduanya akan beradu taktik saat Arsenal bertemu Manchester City di ajang Piala FA 2022/2023, simak jadwal jam main, tv yang menyiarkan serta preview singkatnya. 

Dua tim teratas Liga Inggris 2022-2023 akan saling berhadapan untuk pertama kalinya musim ini di Stadion Etihad pada pertandingan babak tersebut.

Man City mengalahkan rival Liga Premier Chelsea 4-0 di babak ketiga dan Arsenal mengalahkan League One Oxford United.

Ini akan menjadi pertemuan pertama antara kedua klub musim ini, dengan pertandingan Premier League dijadwalkan pada 15 Februari dan 26 April mendatang.

Untuk menghadapi Man City di Piala FA, Pelatih Arsenal Mikel Arteta mengatakan dirinya tidak terkejut dan memang seperti itu.

"Itu terjadi, dan anda harus memainkan tim yang sama di kompetisi yang berbeda, dan saya akan mencoba mempersiapkan permainan untuk memenangkannya, tentu saja," kata Arteta.

Pertandingan itu dikatakan Arteta akan sangat berbeda dengan permainan yang ada di liga Inggris.

Untuk itu, dia akan mempersiapkan timnya dengan strategi khusus untuk bisa mengalahkan mentornya di Liga Inggris.

Namun Arteta sudah paham dan mengerti tentang kekuatan calon lawan karena mereka saling mengenal dengan sangat baik.

Apalagi, Arteta pernah menjadi asisten Pep Guardiola saat di Man City sebelum pindah ke Arsenal.

"Setiap tim mengenal satu sama lain dengan sangat baik dan saya pikir itu tidak akan banyak berubah," tambahnya.

Jadwal Putaran 4 Piala FA 2022-2023

Sabtu, 28 Januari 2023

Pukul 03.00 WIB - Manchester City vs Arsenal

Pukul 19.30 WIB - Walsall vs Leicester City

Pukul 19.30 WIB - Accrington Stanley vs Leeds United

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved