Liga 1 Indonesia
Jadwal Persik vs Barito Putera di Liga 1: Pede Membuncah Gegara Persib Bandung dan Arema FC
Jadwal Persik Kediri vs Barito Putera di pekan 28 pada BRI Liga 1 2022/2023. Kedua tim sedang dalam tren positif. Berkat Persib Bandung dan Arema FC.
Pelatih asal Angola, Afrika itu mengatakan bahwa anak asuhnya bisa mengalahkan Arema FC dengan baik karena para pemainnya sudah mengetahui kekuatan lawan.
Menurutnya para pemain bisa memaksimalkan apa yang telah dilatih tim dan akhirnya bisa meraih kemenangan.
“Waktu kita pendek, semua tahu saya jadi langsung masuk dan menerapkan taktik yang mengedepankan fisik, high intensity,” kata Divaldo.
“Mereka tahu bagaimana Arema main sehingga transisi mereka bagaimana bola lewat mana, mereka interprestasi strategi saya dengan luar biasa. Jadi mereka sudah dewasa,” tuturnya.
Pelatih berusia 44 tahun itu mengatakan bahwa ini akan menjadi modal bagus untuk Persik jelang melawan Barito Putera pada laga berikutnya.
“Untuk lawan Barito Putera semoga kami bisa meraih kemenangan,” ujarnya.
Sementara itu, Miftahul Hamdi mengaku bersyukur karena perjuangan para pemain tak sia-sia dan Persik bisa meraih hasil maksimal.
“Mewakili teman-teman, saya bersyukur hasil malam ini, Persik menang kami sudah berjuang luar biasa. Kita patut mensyukuri hasil ini,” pungkas Hamdi.
“Berterima kasih kepada staf pelatih yang telah memberikan saya kesempatan dan semoga ke depan kami bisa mengangkat posisi di klasemen.”
(Banjarmasinpost.co.id/Noorhidayat)
| Live Indosiar, Link Streaming TV Online Persija Jakarta vs Persik Kediri Malam Ini Jam 19.00 WIB |
|
|---|
| Siaran Indosiar-SCTV Malam Hari Ini-Selasa, Jadwal Bola Persija, Persib Bandung, Arsenal vs Spurs |
|
|---|
| Jadwal Pertandingan Persib Bandung vs Borneo FC Siaran Langsung Indosiar Malam Ini Resmi Ditunda |
|
|---|
| Jadwal Uji Coba Klub Liga 1: Persebaya vs West All Star dan PSS, Persib dan Semen Padang Juga ke LN |
|
|---|
| Persebaya Kecewa, Malut United Diplomatis Usai Dipastikan Batal Main di ASEAN Club Championship 2025 |
|
|---|
