Liga 1 Indonesia

Barito Putera vs PSIS: Jadwal Laga Tunda Liga 1, Prediksi Skor, Head to Head, Jam Tayang Indosiar

Jadwal siaran langsung pekan 20 Live Streaming TV Online Barito Putera vs PSIS di Liga 1 Indonesia pukul 20.30 WIB, link TV Online Vidio gratis ada

Editor: Khairil Rahim
banjarmasinpost.co.id/aya sugianto
Barito Putera vs PSIS Semarang. Jadwal siaran langsung pekan 20 Live Streaming TV Online Barito Putera vs PSIS di Liga 1 Indonesia pukul 20.30 WIB, link TV Online Vidio gratis ada 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Barito Putera vs PSIS Semarang merupakan lanjutan Jadwal Liga 1 2023 tim Laskar Antasari di Stadion Demang Lehman hari ini. Laga Siaran Langsung Indosiar dan Live Streaming Indosiar.

Adapun jadwal siaran langsung Laga tunda pekan ke-20 Live Streaming Barito Putera vs PSIS di Liga 1 Indonesia adalah pukul 20.30 WIB atau 21.30 Wita yang tayang lewat Live Streaming TV Online Vidio.com.

Adapun link Live Streaming Liga 1 Barito Putera kontra PSIS melalui TV Online Vidio gratis bisa diakses di berita ini. Simak Prediksi Skor, susunan pemain dan Head to Head.

Memasuki Ramadhan 2023, laga tunda Barito Putera vs PSIS Semarang, akan berlangsung pada malam hari.

Ini tidak biasanya mengingat setiap laga tkandnag barito Putera menjamu lawannya pada sore hari.

Karena belum terbiasa bertanding di jam-jam menjelang tengah malam itu, pelatih Barito Putera Rahmad Darmawan melakukan simulasi pertandingan di jam yang sama Jumat (24/3/2023) malam.

Baca juga: Liga 1 Barito Putera Lakukan Simulasi Bermain Malam Menjelang Bentrok dengan PSIS Semarang

Baca juga: PSIS Pincang saat Lawan Barito Putera, Tiga Pemain Asing Termasuk Fortes dan Taisei Absen

Bertujuan, agar seluruh pemain bisa beradaptasi dengan kondisi yang sama pada saat bertanding nanti.

Untuk kondisi keseluruhan pemain, disampaikannya semua pemain dalam keadaan baik dan siap untuk diturunkan pada pertandingan melawan PSIS Semarang.

"Kecuali Ryota Noma dan Fahmi. Tapi yang lainnya siap dipertandingan besok," bebernya.

Sementara PSIS Semarang pincang dengan tidak menyertakan tiga pemain asing andalannya saat melawan ke markas Barito Putera, Stadion Demang Lehman, Martapura pada laga tunda Liga 1 2022/2023.

PSIS Semarang bakal bertamu Barito Putera dalam lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 pada Minggu 26 Maret 2023.

Dalam daftar 21 pemain PSIS Semarang yang dibawa, hampir seluruhnya pemain lokal.

Hanya Ryo Fuji pemain asing yang dibawa dalam lawatan ke markas Barito Putera kali ini.

Tiga pemain asing PSIS, Carlos Fortes, Taisei Marukawa, dan Vitinho tidak turut dalam rombongan karena faktor kesehatan.

Seperti diketahui, Vitinho harus absen beberapa pekan usai mengalami cedera.

Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved