Selebrita

Lepas dari Arya Saloka Cs, Amanda Manopo Jadi Pasangan Aliando Syarief di Film Horor

Setelah lepas dari Arya Saloka cs di Sinetron Ikatan Cinta, Amanda Manopo rupanya main film. Kini jadi pasangan Aliando Syarief di Film Indigo.

|
Editor: Murhan
Instagram amandamanopo/aliandosyarief
Kolase foto Amanda Manopo dan Aliando Syarief. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Setelah lepas dari Arya Saloka cs di Sinetron Ikatan Cinta, Amanda Manopo rupanya main film.

Kini, Amanda akan berpasangan dengan Aliando Syarief.

Kabarnya, Amanda resmi membintangi film horor bersama Aliando.

Akhirnya, akting ciamik Amanda bakal kembali bisa disaksikan lewat layar lebar.

Seolah keluar dari zona nyaman, Amanda kini mantap mengambil proyek film horor.

Genre ini cukup jarang dimainkan Amanda yang lebih kerap mengambil proyek drama.

Baca juga: Ruben Onsu Bahas Penyakit Pedangdut Nassar, Ayah Betrand Peto: Aku Tahu Banget

Adapun film horor Amanda itu berjudul Indigo.

Tak cuma bareng Aliando, Amanda juga akan berakting dengan Sara Wijayanto.

Selama ini, Sara dikenal sebagai seorang YouTuber yang banyak memproduksi konten-konten horor.

Istri Demian Aditya itu juga terkenal dengan kemampun indigo yang dimilikinya.

Sebagai informasi, film Indigo diproduksi oleh Hitmaker Studios yang sebelumnya menggarap film horor The Doll 3.

Akun Instagram official Hitmaker Studios telah merilis poster film Indigo, Selasa (28/3/2023) malam.

Dalam poster itu, Amanda diumumkan sebagai salah satu pemerannya.

Hitmaker Studios menggandeng Rocky Soraya sebagai produser sekaligus sutradara untuk menggarap film ini.

"Hitmaker Studios mempersembahkan film horror terbaru INDIGO yang disutradarai dan diproduseri oleh Rocky Soraya," bunyi caption Instagram hitmakestudio.

Sumber: Tribun Batam
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved