Selebrita
Teringat Mendiang Uje, Raffi Ahmad Terbayang Nasib Rafathar Bakal Serupa Abidzar Al Ghifari
Raffi Ahmad terkenang Ustadz Jefri Al Buchori alias Uje kala berbincang dengan Abidzar Al Ghifari dan Umi Pipik. Terbayang nasib Rafathar Malik Ahmad.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Presenter Raffi Ahmad terkenang mendiang Ustadz Jefri Al Buchori alias Uje kala berbincang dengan Abidzar Al Ghifari dan Umi Pipik.
Bahkan, suami Nagita Slavina itu terbayang nasib Rafathar Malik Ahmad jika dia juga mengalami hal serupa.
Diketahui, Uje meninggal dunia pada saat umur 40 tahun ketika tengah mengendarai motor gede.
Saat itu karir Uje tengah naik daun sebagai pendakwah di tanah air.
Sayangnya, takdir berkata lain ketika Uje dikabarkan wafat di usia 40 tahun.
Sontak satu Indonesia berduka ketika mengawal kepergian Uje.
Baca juga: Lihat Nia Ramadhani Berhijab, Zaskia Sungkar dan Melly Goeslaw Tulis Masya Allah
Saat ini sudah hampir 10 tahun kepergian Uje untuk selamanya.
Namun budi baik dan kenangan Uje masih membekas dalam benak Abidzar dan keluarga besar.
Tak hanya itu, Raffi pun ikut mengenang mendiang Uje.
Bahan membuat Raffi mengingat kematian saat mengenal sosok Uje.
Hal itu terjadi ketika Abidzar menyanyikan lagu Bidadari Surga milik Uje.
Raffi mengaku tersentuh dengan lagu yang dibawakan Abidzar.
"Aku tadi merinding loh," ujar Raffi dikutip Sripoku.com dari kanal YouTube Trans 7, Sabtu (8/4/2023).
Di hadapan Umi Pipik dan Abidzar, Raffi terenyuh saat melihat anak kedua Uje sudah besar.
"Tapi beneran loh, aku melihat Abidzar nyanyi, dalam hati saya, ya Allah ni Abidzar sudah gede banget," jelasnya.
| Diisukan Pacari Desta, Kolom Komentar Media Sosial Anindya Salsa Diserbu Ratusan Komentar |
|
|---|
| Dimulai Sejak Bangun Tidur, Amanda Manopo Beber Cara Perlakukan Kenny Austin Usai Menikah |
|
|---|
| Gugat Cerai Hamish Daud, Raisa Kepergok Ungkit Perpisahan di Atas Panggung: Hidup Tanpa Dia |
|
|---|
| Konten Video Salsabila Buat Arya Saloka Kepincut, Isi Chat Mantan Suami Putri Anne Diungkap |
|
|---|
| 17 Tahun Menduda, Ariel Noah Sinyalkan Kriteria Sosok Wanita Pendamping Masa Tua |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.