Inspirasi Ramadhan

Mereka yang Wajib Berzakat

Zakat pertama kali diperintahkan oleh Allah SWT bersamaan dengan puasa Ramadan pada tahun ke-2 Hijriah.

Editor: Hari Widodo
blibli.com
ILUSTRASI Zakat Fitrah 

Ketua Baznas Kalsel Drs H Irhamsyah Safari

BANJARMASINPOST.CO.ID - Satu di antara rukun Islam adalah membayar zakat. Zakat pertama kali diperintahkan oleh Allah SWT bersamaan dengan puasa Ramadan pada tahun ke-2 Hijriah.

Di dalam ajaran Islam, dikenal 2 jenis zakat. Pertama zakat fitrah atau zakat diri dan kedua zakat mal atau harta.
Zakat adalah sebagian harta yang wajib diberikan oleh setiap muslim yang memenuhi syarat kepada orang-orang tertentu yang disebut mustahik (penerima zakat).

Untuk zakat fitrah, umat muslim wajib menunaikannya (pembersihan diri), kecuali beberapa golongan yang memang gugur tanggung jawabnya karena alasan ketidakmampuan untuk menyediakan perbekalan makanan pokok satu hari menjelang Idulfitri.

Sedang zakat harta diperintahkan kepada orang atau lembaga yang dimiliki oleh seorang muslim.  Orang secara pribadi, dengan harta tertentu diberikan kepada kelompok tertentu dan syarat tertentu pula. Dalam Islam ada yang dikenal sebagai zakat barang, atau simpanan atau zakat perdagangan.

Nisabnya (ketentuannya) adalah 85 gram emas. Kalau kita memiliki harta setara nilai tersebut dalam kurun waktu selama satu tahun maka harta yang dimiliki wajib 2,5 persennya di keluarkan zakat kepada 8 golongan yang menerima.

Zakat ini bisa diberikan kepada lembaga, atau organisasi zakat, dan sangat jarang langsung diserahkan pada 8 golongan penerima yakni fakir, miskin, riqab (budak), gharim (orang yang memiliki hutang), Ibnu sabil, dan amil.

Agar harta itu tidak berputar pada kelompok tertentu saja, untuk berbagi pada kelompok yang memerlukan.
Semoga kita di Ramadan 1444 Hijriah ini bisa menyempurnakannya dengan menunaikan zakat baik itu zakat fitrah ataupun zakat harta serta dapat dipertemukan dengan Ramadan di tahun yang berikutnya. (*)

 

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved