Liga Inggris

Jadwal Bola Liga Inggris Minggu ini Live TV SCTV Brentford vs Man City, Ini Preview Pekan Terakhir

Bukan malam ini jadwal siaran langsung (live) bola Liga Inggris di SCTV adalah hari Minggu ada Brentford vs Man City, ini lawan Man United, Chelsea d

Editor: Rahmadhani
Oli SCARFF/AFP
Bek Inggris Manchester City John Stones (kanan) merayakan gol kedua tim selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester City dan Arsenal di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 26 April 2023. Man City berhasil melaju ke final Liga Champions usai menggilas habis Real Madrid dengan skor 4-0 (agregat 5-1), Kamis (18/5/2023). 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Berikut ini adalah jadwal siaran langsung (live) bola Liga Inggris minggu ini di stasiun TV SCTV, Moji TV dan TV Online Vidio.com yang merupakan pekan terakhir.

Jadwal siaran langsung Liga Inggris pekan 38 ini akan digelar serentak pada hari Minggu (28/5/2023) malam pada jam yang sama, 22.30 WIB.

Sejumlah pertandingan menarik akan mewarnai pekan terakhir Liga Inggris ini, seperti Arsenal vs Wolves, Chelsea vs Newcastle, Brentford vs Manchester City hingga Manchester United vs Fulham.

Stasiun TV SCTV akan menyiarkan satu pertandingan Liga Inggris minggu ini, yakni Brentford vs Manchester City.

Sementara Moji TV akan menyiarkan pertandingan Chelsea vs Newcastle.

Baca juga: Jadwal Siaran TV One Dortmund vs Mainz di Liga Jerman Hari Ini, Perayaan Gelar Juara Bundesliga?

Baca juga: Barcelona Ngebet Pemain Man City, The Citizen Bersedia Turunkan Harga, Cancelo Tak Masuk Taktik Pep

Meski pekan terakhir dan Man City sudah dipastikan juara, serta tim yang mewakili Inggris ke kompetisi Eropa musim depan sudah diketahui, namun persaingan masih mearik di papan bawah.

Manchester City yang sudah menyegel gelar juara Liga Inggris akan bertandang ke Brentford.

Lalu, Arsenal akan berjuang menutup musim ini dengan kemenangan saat bertemu Wolves di Stadion Emirates.

Manchester United yang sudah memastikan tiket Liga Champions menjamu Fulham.

Laga seru malah tersaji saat Chelsea dan Newcastle United saling bertemu di Stamford Bridge.

Persaingan paling panas terjadi di posisi papan bawah, dimana satu dari tiga tim yang akan menyelamatkan diri dari jeratan degradasi.

Everton, Leeds United dan Leicester City akan melakoni laga penghakimanan pada pekan terakhir, besok malam.

Berikut ini beberapa sorotan menarik yang kemungkinan terjadi pada pekan terakhir Liga Inggris yang dirangkum Tribunnews:

1. Zona Degradasi Memanas

Tercatat ada tiga tim yang terancam menyusul nasib Southampton yang sudah terdegradasi musim ini.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved