Pilpres 2024
Ulama dan Santri di Kota Cirebon Doakan Ganjar Prawono, Capres PDIP Hadiri Seminar di Ponpes Buntet
Ganjar berdialog dengan ulama ponpes dan ribuan santri. Semua tampak antusias. Mereka mendoakan kesehatan dan keselamatan Ganjar.
Penulis: Mulyadi Danu Saputra | Editor: Mulyadi Danu Saputra
BANJARMASINPOST.CO.ID, CIREBON - Setelah beberapa hari terakhir berkegiatan di Jakarta, bakal calon presiden (bacapres) 2024 dari PDIP Ganjar Pranowo mengunjungi Kota Cirebon, Jawa Barat, Selasa (1/8/2023).
Kota ini berada di pesisir utara Jawa atau yang dikenal dengan jalur pantura yang menghubungkan daerah Jakarta-Semarang-Surabaya. Satu julukan Kota Cirebon yang cukup populer adalah Kota Udang.
Di kota ini cukup banyak pondok pesantren (ponpes) dan tentunya alim ulama berkharisma. Kesempatan berada di Cirebon pun digunakan Ganjar untuk sowan ke sejumlah mubalig setempat.
Satu di antaranya KH Abdurrahman Ibnu Ubaidillah di Jalan KH Ahmad Syatori, Kecamatan Arjawinangun, Kabupaten Cirebon, Jabar. Dia merupakan pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Dar Al Tauhid, yang juga mertua Wakil Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Taj Yasin Maimoen, putra ulama sepuh kharismatik, KH Maimoen Zubair atau Mbah Moen. Pada kesempatan itu, Ganjar berdialog dengan ulama ponpes dan ribuan santri. Semua tampak antusias. Mereka mendoakan kesehatan dan keselamatan Ganjar.
Selanjutnya, Ganjar Pranowo menghadiri acara Seminar Nasional di momen Haul Almarhumin Sesepuh dan Warga Pondok Pesantren Buntet Pesantren 2023 Cirebon, Selasa malam (1/8/2023).
Di ponpes tertua di Cirebon itu, Ganjar Pranowo yang masih menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah itu disambut ratusan santri yang sudah menunggu kedatangannya sejak bada Magrib.
Pantauan di lokasi, Ganjar tiba di pondok pesantren yang berada di Desa Buntet, Kecamatan Mertapada Kulon, Kecamatan Astanajapura pada pukul 19.30 WIB.Sementara, para santri sudah siap mengabadikan masuknya Ganjar ke podium acara menggunakan ponsel mereka.
Keriuhan semakin terdengar saat Ganjar memasuki podium. Para santri pun menyambut Ganjar dengan tepuk tangan. Adapun, Ganjar disambut baik oleh Sesepuh Ponpes Buntet Cirebon KH. Adib Rofiuddin, Ketua Yayasan Ponpes Buntet Cirebon KH. Salman Al Farisi, para Dewan Sepuh seperti KH. Tajudin, KH. Subkhi Mutaad, KH. Wawan Arwani, KH. Aris Nimatullah, para kiai lain serta tamu undangan lainnya. (TribunCirebon/Eki Yulianto/dedy herdiana)
| Masridah Badwie Resmi Diberhentikan, Begini Langkah Bawaslu Kalsel |
|
|---|
| Ernalisa Halaby Mendaftar, Pengurus Demokrat Banjarbaru Suarakan Jargon Lisa Mengabdi |
|
|---|
| Jelang Pilgub Kalsel 2024, MRK Penuhi Undangan DPP PKB di Jakarta |
|
|---|
| PDIP ‘Salahkan’ Jokowi Usai Pilpres 2024, Begini Respons Relawan Projo Kalsel |
|
|---|
| KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden dan Wakil Presiden, BETA Kalsel Sebut Kemenangan Generasi Muda |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.