Dosen Solo Dikirimi Ular
Viral Dosen di Solo Jawa Tengah Dapat Teror Paket Berisi Ular, Istri Menangis Histeris
Seorang dosen di Solo, Jawa Tengah dikejutkan usai menerima paket berisi ular. Sang istri menangis histeris.
Penulis: Danti Ayu Sekarini | Editor: Achmad Maudhody
Keberadaan ular terkadang tidak kita sadari, apalagi bagi yang hobi trekking di hutan akan lebih besar kemungkinan menemukan ular
Nah, bila terkena gigitan ular berbisa, berikut pertolongan pertama yang bisa dilakukan.
Menghubungi atau mendatangi tenaga medis sesaat setelah terkena gigitan ular berbisa adalah langkah pertama yang bisa Anda lakukan.
Pertolongan pertama ketika digigit ular berbisa
Melansir laman Very Well Health, berikut penanganan pertama usai digigit ular berbisa:
- Menjauh dari ular tersebut.
- Jangan menunggu sampai rasa sakit muncul karena bisa menyebabkan kerusakan jaringan secara permanen, segera hubungi bantuan.
- Mempertahankan area tubuh yang terkena agar posisinya lebih rendah daripada jantung.
- Membersihkan area gigitan dengan air hangat dan sabun.
- Melepaskan pakaian serta perhiasan jika terjadi pembengkakan. Area gigitan kemungkinan membengkak dan jika area itu menyempit akibat ada benda yang menghalangi, bisa terjadi komplikasi dan bahkan kematian jaringan.
Baca juga: Viral Penampakan Gerobak Berhantu di Tuban Jalan Tanpa Pengemudi, Warga Akui Kerap Terjadi
- Jika ular yang menggigit termasuk spesies elapid (ular karang dan ular kobra), bungkus area yang menyempit dengan perban elastis. Mulailah dari titik yang paling dekat dengan jantung dan lilitkan ke arah jari tangan atau kaki.
- Ikuti dasar-dasar pertolongan pertama sambil menunggu pertolongan tiba.
Hal-hal lain yang perlu Anda perhatikan saat digigit ular berbisa:
- Tidak memotong kulit yang terkena gigitan ular. Memotong luka justru meningkatkan risiko komplikasi lain seperti infeksi.
- Jika ular itu mati, membawanya ke rumah sakit merupakan tindakan tepat. Tetapi hati-hati, ular mati dapat secara refleks menggigit hingga satu jam.

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.