Liga 1 Indonesia

Perubahan Target Raffi Ahmad Jadi Ancaman Persib Bandung Jelang Jamu RANS Nusantara FC di Liga 1

Perubahan target Raffi Ahmad untuk RANS Nusantara FC bisa jadi ancaman bagi Persib Bandung di laga Liga 1 2023/2024 nanti. Ini kata Eduardo Almeida.

Editor: Murhan
Tribun Jateng/ Franciskus Ariel Setiaputra
Kapten Persib Bandung Marc Klok merayakan gol yang ia cetak melalui titik putih ke gawang PSIS Semarang pada laga pekan ke sembilan BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Jatidiri Semarang, Minggu (20/8/2023) malam. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Perubahan target Raffi Ahmad untuk RANS Nusantara FC bisa jadi ancaman bagi Persib Bandung di laga Liga 1 2023/2024 nanti.

Pelatih RANS Nusantara FC, Eduardo Almeida memang buka-bukaan terkait target RANS Nusantara FC di Liga 1 2023/2024.

Mantan Arema FC itu resmi menukangi Rans Nusantara FC sejak bulan Juni lalu.

Kedatangan pelatih asal Portugal itu diharapkan dapat membuat performa Rans Nusantara FC meningkat.

Diketahui, tim milik Raffi Ahmad itu sebelumnya mengakhiri muism Liga 1 2022/2023 di posisi terbawah.

Namun beruntungnya tak ada aturan degradasi pada musim lalu.

Baca juga: Taktik Barter AC Milan dan Juventus Kala Lukaku Menuju AS Roma di Bursa Transfer, Moise Kean Pelicin

Kembali ke Liga 1 2023/2024, Eduardo Almedia rupanya langsung memberikan dampak positif untuk RANS Nusantara FC.

Ia sanggup mengantarkan RANS Nusantara FC ke papan atas Liga 1 2023/2024 menjadi buktinya.

Hilman Syah dkk sementara menempati peringkat keempat dengan raihan 16 poin.

Poin tersebut hanya terpaut tiga angka saja dari Madura United yang berada di puncak klasemen.

Lalu bagaimana dengan target sebenarnya RANS Nusantara FC di Liga 1 2023/2024?.

Eduardo Almeida belum lama ini mengungkapkan bahwa dirinya ditugaskan untuk membuat Rans Nusantara FC tak terdegradasi.

"Target musim ini kita tahu berubah. Kami datang ke sini dengan target yang jelas adalah bertahan di Liga 1, lalu menciptakan tim sebisa mungkin menjadi kompetitif, dan itu adalah yang akan terus kami lakukan."

"Jadi, yang pertama adalah mencoba menghasilkan banyak poin dan menjauh dari zona degradasi. Dan tentu saja ambisi kami pada setiap pertandingan adalah mendapatkan tiga poin, lalu kita akan tahu di mana kita berada," kata Eduardo Almedia, sesuai rilisan yang diterima BolaSport.com.

Tentu untuk sekarang RANS Nusantara FC tampil jauh lebih baik dari harapan.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved