Lowongan Kerja

OJK Buka Lowongan Kerja Untuk 5 Posisi Ini, Simak Kualifikasi dan Cara Daftarnya

Saat ini Otoritas Jasa Keuangan (OJK) membuka lowongan pekerjaan untuk posisi ini. Simak syarat dan kualifikasi loker OJK ini

Editor: Irfani Rahman
OJK untuk BPost
OJK .Saat ini Otoritas Jasa Keuangan (OJK) membuka lowongan kerja. Simak syarat dan kualifikasi pelamar 

BANJARMASINPOST.CO.ID -Kabar gembira bagi kalian pencari kerja. Saat ini Otoritas Jasa Keuangan (OJK) membuka lowongan kerja melalui Jalur Tenaga Kerja PKWT.

Adapun loker OJK kali ini untuk untuk mencari lima posisi ini.

Simak syarat dan kualifikasi untuk bisa mendaftar lowongan kerja har ini

Adapun lowongan kerjal kali ini bagi i pelamar yang berpengalaman dan memiliki kompentesi di bidang Kemanan Siber.

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) adalah lembaga negara yang dibentuk berdasarkan Undang-undang Nomor 21 Tahun 2011 yang berfungsi menyelenggarakan sistem pengaturan dan pengawasan yang terintegrasi terhadap keseluruhan kegiatan di dalam sektor jasa keuangan baik di sektor perbankan, pasar modal, dan sektor jasa keuangan non-bank seperti Asuransi, Dana Pensiun, Lembaga Pembiayaan, dan Lembaga Jasa Keuangan lainnya.

Baca juga: Lowongan Kerja BPJS Kesehatan, Ini Posisi Dicari dan Syarat Kualifikasinya, Cek Cara Daftar

Baca juga: Lowongan Kerja di Adaro Energy, Dicari Untuk 4 Posisi Ini,Terbuka Untuk Fresh Graduate

SHUTTERSTOCK/TITIS CAHYA AJI PAMUNGKAS Ilustrasi gedung Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Secara lebih lengkap, OJK adalah lembaga independen dan bebas dari campur tangan pihak lain yang mempunyai fungsi, tugas, dan wewenang pengaturan, pengawasan, pemeriksaan dan penyidikan sebagaimana dimaksud dalam Undang-undang Nomor 21 tersebut.

Tugas pengawasan industri keuangan non-bank dan pasar modal secara resmi beralih dari Kementerian Keuangan dan Bapepam-LK ke OJK pada 31 Desember 2012. 

Sementara itu, pengawasan di sektor perbankan beralih ke OJK pada 31 Desember 2013 dan Lembaga Keuangan Mikro pada 2015

Mengutip dari laman resmi OJK, Senin (4/9/2023), berikut adalah beberapa lowongan kerja OJK, persyaratan hingga cara mendaftarnya.

Persyaratan

1. Ahli Application Security

Kualifikasi :

Lulusan S1 di bidang Cyber Security/Teknologi Informasi/Ilmu Komputer/Sistem Informasi/Teknik Informatika/Teknik Elektro

Memiliki kompetensi dan pengalaman terkait DevSecOps atau Keamanan Microservices dan API Gateway minimal 2 tahun

Memiliki pemahaman yang baik terhadap best practices pengelolaan layanan TI dan keamanan TI seperti ISO 20001/ITIL/ISO 27001 dan NIST Framework

Memiliki pengalaman dalam implementasi dan operasional antara lain sistem aplikasi Identity/ Credential and Access Management (ICAM)/ Threat Modeling/ Statics Application Security Testing (SAST)/ Dynamic Application Security Testing (DAST)/ Software Composition Analysis (SCA).

Memiliki sertifikasi di bidang IT Security/ antara lain Devops / DevSecOps Professional / Certified Secure Software Lifecycle Professional (CSSLP).

Baca juga: Ingat Operasi Zebra 2023 Mulai Hari Ini, Lengkapi Surat-Surat Kendaraan Anda, Ini Sanksi Melanggar

Baca juga: 3  Remaja Tewas di Bekas Lubang Tambang di Banyumas, Ini Kata Polisi

2. Ahli Cloud Security

Kualifikasi :

S1 di bidang Cyber Security/Teknologi Informasi/Ilmu Komputer/Sistem Informasi/Teknik Informatika/Teknik Elektro

Memiliki kompetensi dan pengalaman terkait Pengamanan Cloud Computing minimal 2 tahun

Diutamakan memiliki kompetensi dan pengalaman terkait Cybersecurity Awareness Training / Drill minimal 1 tahun

Memiliki pemahaman yang baik terhadap best practices pengelolaan layanan TI dan keamanan TI seperti ISO 20001 / ITIL / ISO 2700 dan NIST Framework

Memiliki sertifikasi di bidang Cloud Computing antara lain Google Professional Cloud Architect/ Azure Solution Architect Expert/ AWS CSA/ Certified Cloud Security Professional (CCSP) /CompTIA Cloud+.

3. Ahli enterprise data protection

Kualifikasi:

S1 di bidang Cyber Security / Teknologi Informasi / Ilmu Komputer / Sistem Informasi / Teknik Informatika / Teknik Elektro

Memiliki kompetensi dan pengalaman terkait Enterprise Data Security / Protection minimal 2 tahun

Memiliki pengalaman dalam implementasi dan operasional antara lain Data Encryption pada database /Data Masking /Data Loss Prevention/Public Key Infrastructure

Memiliki pemahaman yang baik terhadap best practices pengelolaan layanan TI dan keamanan TI seperti ISO 20001 / ITIL / ISO 27001 / Payment Card Industry Data Security Standard (PCI DSS) dan NIST Framework

Memiliki sertifikasi di bidang IT Security/ antara lain Systems Security Certified Practitioner (SSCP)/ Certified Data Privacy Solutions Engineer (CDPSE) / Oracle Certified

4. Ahli Incident Responder

Kualifikasi:

S1 di bidang Cyber Security / Teknologi Informasi / Ilmu Komputer / Sistem Informasi / Teknik Informatika / Teknik Elektro

Pengalaman minimal 2 tahun dalam kegiatan operasional SOC

Diutamakan memiliki pengalaman pada tier 2 SOC minimal 1 tahun

Memiliki sertifikasi terkait Pengelolaan SOC ataupun Keamanan Sistem Informasi antara lain CompTIA Security+ /CompTIA CYSA+ / CompTIA Pentest+ / EC- Council ECIH/ EC-Council CEH/ EC-Council CHFI

5. Ahli infrastruktur keamanan

Kualifikasi:

S1 di bidang Cyber Security / Teknologi Informasi / Ilmu Komputer / Sistem Informasi / Teknik Informatika / Teknik Elektro

Memiliki pengalaman minimal 2 tahun dalam hal implementasi dan operasional antara lain Implementasi Firewall / IPS / IDS / Anti Virus / Network Access Control NAC) / Patch Management / Vulnerability

Assessment/ Honeypot / Tool Identity, Credential, Access Management (ICAM)

Memiliki pemahaman yang baik terhadap best practices pengelolaan layanan TI dan keamanan TI seperti ISO 20001 / ITIL / ISO 27001 dan NIST Framework

Memiliki sertifikasi di bidang IT Security/ antara lain EC-Council Certified Ethical Hacker (CEH)/Systems Security Certified Practitioner (SSCP)/ CCNP Security/ PaloAlto PCNSE / F5 Certified Technical Specialist/ Fortinet Network Security Expert (NSE)

Memiliki sertifikasi keahlian terkait perangkat pengamanan

Cara mendaftar

Bagi kamu yang tertarik untuk mendaftar dan memiliki kualifikasi tersebut bisa mendaftar secara online melalui website resminya di ojk.experd.com. Lowongan ini dibuka hingga tanggal 5 September 2023.

Sumber : Kompas.com

Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik : Banjarmasin Post

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved