Asian Games 2023
Jadwal Jam Siaran Langsung TV RCTI Timnas U24 vs Korut Bola Asian Games 2023, Pengakuan Indra Sjafri
ini jadwal jam siaran langsung (live) RCTI Timnas U24 Indonesia vs Korea Utara (Korut) bola Asian Games 2023 hari Minggu ini, pengakuan Indra Sjafri
BANJARMASINPOST.CO.ID - Berikut ini jadwal jam siaran langsung (live) RCTI laga Timnas U24 Indonesia vs Korea Utara (Korut) yang jadi penentuan klasemen akhir Grup F sepak bola Asian Games 2023.
Jadwal siaran langsung RCTI laga Timnas U24 Indonesia vs Korut di ajang sepak bola Asian Games 2023 adalah pada Minggu (24/9/2023) yang tayang mulai jam 14.00 WIB.
Pelatih timnas U-24 Indonesia, Indra Sjafri, mengakui taktiknya tidak berjalan dengan baik saat menghadapi timnas U-24 Taiwan.
Seperti diketahui, skuad Garuda Muda harus mengakui kekalahan dengan skor 1-0 saat tampil di babak penyisihan Grup F Asian Games 2022 di Stadion Zhejiang Normal University East, Kamis (21/9).
Satu gol pada pertandingan ini dicetak oleh Wen Yen Chin pada menit ke-47.
Bermain bertahan di babak pertama, Taiwan mencoba tampil menyerang pada awal babak kedua.
Taktik ini cukup berhasil dan akhirnya Alfeandra Dewangga dkk harus kebobolan di laga tersebut.
Indra Sjafri menjelaskan, sebelum pertandingan dia menyadari bahwa Taiwan akan bermain bertahan.
Sudah membaca permainan tim lawan, skuad Garuda Muda justru kesulitan membongkar pertahanan lawan.
Selain itu, kesalahan saat mengantisipasi serangan balik justru bisa dimanfaatkan dengan baik oleh tim lawan.
Baca juga: Pasukan Coach Sjafrie Keok Gagal ke Puncak Grup F! Hasil Timnas U24 Indonesia vs Taiwan Skor 0-1
"Sebenarnya apa yang kami prediksi terhadap permainan Taiwan ya pasti akan bermain defence."
"Kita di babak pertama tidak bisa bagaimana membongkar compact defense mereka."
"Malahan mereka yang bisa melakukan serangan dengan membuahkan hasil satu gol," kata Indra Sjafri pada sesi jumpa pers seusai pertandingan.
Dilihat dari statistik, skuad Garuda Muda sebenarnya menguasai pertandingan.
Mereka juga mencatatkan sembilan kali tendangan ke gawang.
| Link Gratis Live Streaming Closing Ceremony Asian Games 2023 di YouTube RCTI, Indonesia Peringkat 13 |
|
|---|
| Jam Siaran iNews TV Jadwal Closing Ceremony Asian Games 2023 Malam Ini, Klasemen Medali Indonesia |
|
|---|
| Link TV Online iNews TV Live Streaming Badminton Final Asian Games 2023 Perorangan, Ejek China |
|
|---|
| Jadwal Jam Main dan Live Streaming INews TV Final Badminton Asian Games 2023, China Terbanyak |
|
|---|
| Live Gratis TV iNews! Link Skor dan Streaming Badminton Semifinal Asian Games 2023 Jam 08.00 WIB |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.