Selebrita
Cuplikan Adegan Romantis Amanda Manopo dan Chicco Kurniawan, Trailer Film Kupu-Kupu Kertas Dirilis
Adegan romantis Amanda Manopo dan Chicco Kurniawan mulai terungkap. Film Kupu-Kupu Kertas merilis trailer perdananya.
Selain dengan Chicco Kurniawan, Amanda Manopo juga berakting dengan Reza Arap.
Reza Arap berperan sebagai Busok dalam Film Kupu-Kupu Kertas ini.
Salah satu adegan yang terlihat dari keduanya tampak begitu menegangkan.
Reza Arap tampak menarik tangan Amanda Manopo dan mendorong pemeran Ning itu ke dinding.
Amanda Manopo terlihat begitu ketakutan dengan Reza Arap yang tampil sebagai pria kasar.
Klarifikasi Dugaan Promosi Judi Online
Amanda Manopo dijadwalkan klarifikasi atas kasus dugaan promosi judi online hari ini.
Bareskrim Polri menjadwalkan panggilan klarifikasi kepada Amanda Manopo hari ini, Senin (2/10/2023).
Amanda Manopo diminta untuk memberikan klarifikasi terkait dugaan ikut mempromosikan situs judi online.
"Hari ini akan dilakukan pemeriksaan atau klarifikasi kepada Amanda Manopo," kata Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri Brigjen Adi Vivid Agustiadi Bachtiar mengutip wartakota.tribunnews.com.
Amanda Manopo akan dimintai keterangan terkait isu judi online yang menyeret beberapa nama publik figur itu.
Menurut Adi Vivid, pemeriksaan terhadap Amanda Manopo dilakukan atas dugaan endorsement yang disebut-sebut menjadi bagian dari situs judi online.
"Terkait dugaan endorsement situs yang diduga sebagai website judi online," ujar Adi Vivid.
Belum diketahui apakah Amanda Manopo akan memenuhi panggilan Bareskrim Polri.
Hingga artikel ini diturunkan belum ada kabar terbaru dari Amanda Manopo di Bareskrim Polri.
| Sudah Tak Punya Rencana Menetap di Indonesia, Acha Septriasa Anggap Australia Sebagai Tempat Pulang |
|
|---|
| Sebelas Tahun Berlalu, Sara Wijayanto Akui Tak Sungguh-sungguh Ingin Miliki Anak Bareng Demian |
|
|---|
| Tingkah Haldy Sabri yang Tak Banyak Dilihat Publik Diungkit, Irish Bella Jawab Isu Lavender Marriage |
|
|---|
| Tak Punya Niat Rujuk dengan Eza Gionino, Pihak Meiza Aulia Beber Isi Pertemuan di Medan |
|
|---|
| Desta Jadi Saksi Mata, Tya Ariestya Bersyukur Selamat dari Insiden Atap Arena Padel Ambruk |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.