Liga Champions Asia

Tiga Catatan Penting Ronaldo Usai Cetak Gol di Laga Al Nassr vs Istiklol, Nyekor di 22 Kompetisi

Tiga catatan penting dibuat Cristiano Ronaldo saat Al Nassr berhasil meraih kemenangan meyakinkan 3-1 atas Istiklol di Liga Champions Asia

Editor: Rahmadhani
Instagram Al Nassr
Cristiano Ronaldo merayakan gol yang dicetaknya saat Al Nassr berhadapan dengan Istiklol pada matchday kedua Liga Champions Asia (LCA) Grup E, Selasa (3/9/2023) dini hari WIB. Pada laga tersebut, Al Nassr menang 3-1. 

2. Ciptakan Gol di 22 Kompetisi Berbeda

Dirangkum dari The CR7 Timeline, Ronaldo kini menambah daftar wilayah jajahan, alias kompetisi pernah menempatkan sang penyerang mencetak gol.

Tercatat sepanjang kariernya sebagai pesepakbola profesional, Ronaldo sudah mengukir gol di 22 kompetisi berbeda.

Liga Champions Asia merupakan wilayah jajahan baru Cristiano Ronaldo.

Di sisi lain, musim ini Ronaldo juga sudah membukukan gol menggunakan kepala dan kedua kakinya. Tercatat, ada 7 gol Ronaldo dari kaki kiri, enam lesakan kaki kanan, dan empat gol tercipta melalui heading.

3. Gol Perdana Ronaldo di Liga Champions Asia

Satu gol ke gawang Istiklol merupakan lesakan perdana bagi Cristiano Ronaldo di Liga Champions Asia.

Tak heran perayaan yang dilakukan sang megabintang sangat emosional. Dia meminta para pendukung Al Nassr untuk kalem dengan menunjukkan gesture 'calm' ke arah penonton.

Dengan pecah telurnya gol Ronaldo di LCA, diharapkan bisa membantu Al Nassr tampil digdaya di kompetisi level Asia tersebut.

Berita ini sudah tayang di Tribunnews

Sumber: Tribunnews
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved