Sepak Bola
Lionel Messi Sudah Tahu Bakal Raih Ballon d'Or 2023, Haaland Tak Bisa Cegah La Pulga Raih Gelar ke-8
Lionel Messi disebut sudah mengetahui bahwa dirinya meraih gelar Ballon d'Or 2023, Erling Haaland tak bisa cegah la Pulga Raih Gelar ke-8nya
BANJARMASINPOST.CO.ID - Lionel Messi disebut sudah mengetahui bahwa dirinya meraih gelar Ballon d'Or 2023.
Pengumuman Ballon d'Or 2023 memang baru akan dilaksanakan pada 30 Oktober 2023.
Penghargaan paling bergengsi bagi pesepak bola Eropa tersebut memang sangat dinanti-nanti.
Terlebih lagi, Ballon d'Or kali ini menampilkan persaingan yang cukup ketat dan kontroversial.
Ada dua pemain yang sampai saat ini digadang-gadang akan menjadi pemenang trofi Bola Emas.
Dua pemain tersebut adalah Erling Haaland dan Lionel Messi.
Tidak sedikit yang menilai bahwa Haaland lebih pantas memenangi penghargaan dari France Football.
Apabila benar-benar berhasil menang, maka Haaland akan mendapatkan Ballon d'Or pertama dalam sejarah kariernya.
Di sisi lain, banyak juga pihak yang menjagokan Messi sebagai pemenang untuk edisi kali ini.
Meski La Pulga sudah tidak menganggap penting penghargaan Ballon d'Or, masih banyak pihak yang berharap dia terus meraih penghargaan individual bergengsi.
Sebelumnya, Messi bahkan dikabarkan sudah mendapatkan bocoran bahwa dia akan memenangi Ballon d'Or 2023.
Bocoran tersebut didapatkan dari salah satu rekan keluarganya, yakni Alessandro Dossetti.
Baca juga: Jadwal Bola Liga Inggris Live SCTV: Dibuka Palace vs Tottenham, Ditutup Derby Man United vs City
Baca juga: Daftar Legenda yang Sempat Balik ke Mantan Klubnya: Ronaldo ke MU, Henry ke Arsenal, Ramos Terbaru
Dilansir dari Sportskeeda.com, Dossetti mengeklaim bahwa Messi sudah mendapatkan info soal pemenang Ballon d'Or 2023.
Dossetti menyebut bahwa Messi adalah pemenangnya.
Bahkan Messi sudah diberi tahu bahwa dia akan meraih Ballon d'Or ke-8 sepanjang karirnya itu.
| Cristiano Ronaldo 'Membuat Keputusan' Reuni Mason Greenwood Setelah Komentar Menghina Mantan Man Utd |
|
|---|
| Jadwal Bola Hari Ini Rabu-Kamis Siaran TV Gratis: PSG vs Real Madrid, Arema FC vs Oxford di Indosiar |
|
|---|
| Klub Berikutnya Lionel Messi: Kembali ke Barcelona Disebut-sebut Sebagai 8 Favorit Ada Chelsea |
|
|---|
| Jadwal Bola Hari Ini-Kamis: Persib vs Dewa United Siaran Indosiar, Chelsea dan PSG vs Real Madrid |
|
|---|
| Jadwal Bola Hari Ini Sabtu-Minggu Siaran TV Indosiar Persib vs Port FC, Oxford vs Indonesia AllStars |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.