Liga 1 Indonesia
Isu Makan Konate Diganti Eks Striker Liga Malaysia, Ini Benefit Barito Putera Jika Ambil Devid Silva
Isu Makan Konate bakal dicoret dan digantikan Devid Silva menguat di Barito Putera pada putaran kedua Liga 1 2023/2024 ini.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Isu Makan Konate bakal dicoret dan digantikan Devid Silva menguat di Barito Putera pada putaran kedua Liga 1 2023/2024 ini.
Kabarnya, Barito Putera sudah menunjukkan agresifitasnya di bursa transfer paruh musim ini.
Seusai mendatangkan winger asal Kelantan FC, Natanael Siringoringo, Barito Putera kembali menggebrak.
Saat ini, Barito Putera dikabarkan tengah mendekati kesepakatan dengan penyerang asal Brasil eks Kelantan United, Devid Silva.
Kabar masuknya Devid Silva ke dalam lis belanja Barito Putera diungkap oleh akun seputar sepak bola Indonesia, @gozipbola, Jumat (10/11/2023).
"Striker asal Brazil, DDSS (Devid de Santana Silva) wangsitnya selangkah lagi ke Barito Putera," tulis @pasukan.ngapak.
Baca juga: Al Hilal Resmi Coret Neymar, Ronaldo Malah Dapat Pesaing Baru Kala Al Nassr Menggila di Liga Arab
Selang tak lama kemudian, muncul kabar jika kedatangan Devid Silva bakal merenggut slot yang diisi oleh Makan Konate.
Kabar itu dijelaskan oleh akun Twitter seputar sepak bola Indonesia, @indostransfer, Jumat (10/11/2023).
"Nama gelandang asal Mali, Makan Konate (31) disebut-sebut yang bakal dilepas jika Barito Putera datangkanDevid Silva (27/FW) di jendela transfer Liga1 paro musim ini," tulis @indostransfer.
Lantas, apa keuntungan yang bisa didapatkan Barito Putera sehingga berani melakukan terobosan dengan santer mengorbankan Makan Konate demi Devid Silva?
1. Usia Produktif
Keuntungan pertama yang potensi didapatkan Barito Putera adalah usia Devid Silva yang terhitung masih produktif sebagai seorang pesepakbola.
Dilansir TribunWow.com dari Transfermarkt, Devid Silva saat ini masih berusia 27 tahun.
Jika mampu beradaptasi dengan cepat dan tampil menawan, bukan menutup kemungkinan Devid Silva mampu diberikan kontrak jangka panjang seperti halnya winger Barito Putera asal Brasil, Murilo Mendes.
2. Target Man dan Potensi Jadi Trisula
| Jadwal Pertandingan Persib Bandung vs Borneo FC Siaran Langsung Indosiar Malam Ini Resmi Ditunda |
|
|---|
| Jadwal Uji Coba Klub Liga 1: Persebaya vs West All Star dan PSS, Persib dan Semen Padang Juga ke LN |
|
|---|
| Persebaya Kecewa, Malut United Diplomatis Usai Dipastikan Batal Main di ASEAN Club Championship 2025 |
|
|---|
| Daftar Lengkap Pemain Asing Liga 1: PSBS dan Persib Berkebalikan, PSIM dan Persijap Masih Ada 2 Slot |
|
|---|
| Keikutsertaan Persebaya dan Malut United di ACC 2025 Belum Pasti, PT LIB dan AFF Sama-sama Ngotot |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.