Pantai Nusa Dua di Kotabaru
Tersedia Toilet dan Gazebo di Tempat Wisata Pantai Nusa Dua Kabupaten Kotabaru Kalsel
Wisata Kalsel. Pantai Nusa Dua di Kecamatan Pulaulaut Tanjung Selayar, Kabupaten Kotabaru, dilengkapi gazebo dan toilet.
Penulis: Herliansyah | Editor: Alpri Widianjono
BANJARMASINPOST.CO.ID, KOTABARU - Wisata Kalsel. Belum dibuka resmi oleh pemerintah daerah, Pantai Nusa Dua telah ramai didatangi wisatawan dari luar Kabupaten Kotabaru, Provinsi Kalimantan Selatan.
Tempat indah ini berada di Kecamatan Pulaulaut Tanjung Selayar, Kabupaten Kotabaru, Provinsi Kalimantan Selatan.
Kepala Bidang Destinasi di Disparpora Kotabaru, Ronald, Jumat (1/12/2023), mengatakan, Pantai Nusa Dua dilengkapi beberapa fasilitas dasar untuk keperluan turis.
Baca juga: Objek Wisata Pantai Nusa Dua di Kabupaten Kotabaru Kalsel Telah Dikunjungi 9.446 Orang pada 2023
Baca juga: Pantai Nusa Dua sebagai Wisata Alternatif di Kabupaten Kotabaru Kalsel
Baca juga: Objek Wisata Pantai Nusa Dua di Kabupaten Kotabaru Kalsel Punya Kekhasan Tersendiri
Fasilitas tersebut, sebut dia, beberapa bangunan gazebo dan toilet.
"Masih itu (gazebo dan toilet) yang ada," ujarnya.
Sedngakan dari desa, dimungkinkan masih difasilitasi ketika ada pengunjung untuk menginap atau bermalam.
(Banjarmasinpost.co.id/Helriansyah)

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.