Pemilu 2024

PPS Kelurahan Lepasan Batola Belum Bentuk Petugas Pengamanan TPS, Difasilitasi Ruang Khusus

Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kelurahan Lepasan berkonsultasi dengan Plt Lurah Lepasan Harianto, Rabu (3/1/2024)

Penulis: Mukhtar Wahid | Editor: Edi Nugroho
(Banjarmasinpost.co.id/ Mukhtarwahid)
Plt Lurah Lepasan Harianto tengah menerima PPS Kelurahan Lepasan yang berkonsultasi terkuat Petugas Pengamanan TPS, Rabu (3_1_2024) 

BANJARMASINPOST.CO.ID, MARABAHAN - Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kelurahan Lepasan berkonsultasi dengan Plt Lurah Lepasan Harianto, Rabu (3/1/2024).

Konsultasi itu terkait pengadaan petugas pengamanan TPS yang wajib ada saat kegiatan Pemilu, pada 14 Februari 2024 nanti.

Plt Lurah Lepasan Harianto kaget karena tak menduga petugas pengamanan TPS di Kelurahan Lepasan belum terbentuk.

Dia menduga sudah terbentuk bersamaan dengan pembentukan calon Anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).

Baca juga: Dapatkan Tugas Baru, Kapolres HSU AKBP Moch Isharyadi F Jabat Wakapolresta Palangkaraya

Baca juga: Jaringan Listrik di Sebagian Kalselteng Alami Gangguan, PLN UID Ungkap Penyebabnya

Akhirnya, Plt Lurah Lepasan Harianto bersedia memfasilitasi penerimaan petugas pengamanan TPS sebanyak 22 orang sesuai jumlah TPS di Kelurahan Lepasan.

Plt Lurah Lepasan Harianto mengaku pihaknya sudah memfasilitasi ruang khusus Sekretaris dan anggota PPS Kelurahan Lepasan.

"Saya berharap pelaksanan Pemilu 2024 di Kelurahan Lepasan kondusif dan berjalan lancar.

Itu karena jumlah TPS paling banyak se Kecamatan Bakumpai hanya di Kelurahan Lepasan," pungkas Kasi Umum dan Kepegawaian pada Kantor Kecamatan Bakumpai ini. (Banjarmasinpost.co.id/ Mukhtarwahid)

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved