Pemilu 2024
Amankan TPS saat Pemilu 2024 di Tabalong, 3.242 Anggota Linmas Diterjunkan
Sebanyak 3.242 anggota Satlinmas Tabalong diserahkan ke Polres Tabalong untuk pengamanan di TPS saat Pemilu 2024
Penulis: Isti Rohayanti | Editor: Hari Widodo
BANJARMASINPOST.CO.ID, TANJUNG - Sebanyak 3.242 anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Kabupaten Tabalong dalam binaan Satpol PP Kabupaten Tabalong diserahkan ke Polres Tabalong untuk bantuan pengamanan Pemilu 2024, khususnya pada Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani secara simbolis melakukan penandatanganan penyerahan Satlinmas kepada Polres Tabalong dalam upacara penyerahan Satlinmas kepada Polres Tabalong di halaman Pendopo Bersinar, Selasa (6/2/2024).
Disampaikan oleh Kasatpol PP Kabupaten Tabalong, Tazeriyanoor, penyerahan anggota Satlinmas bertujuan untuk profesional dan maksimal dalam menjalankan tugasnya di bawah bimbingan dan pembinaan aparat keamanan dari kepolisian.
Selain itu tercipta keamanan dan ketentraman yang kondusif di tempat lokasi pemungutan suara maupun di lingkungan setempat dan menciptakan rasa aman kepada masyarakat dalam menyalurkan aspirasi politiknya pada pelaksanaan Pemilu 2024 dalam menyukseskan penyelenggaraan Pemilu tahun 2024.
Adapun jumlah anggota Satlinmas yang diserahkan dan diterjunkan dalam kegiatan kata Tazeriyanoor sebanyak 3.242 orang yang terdiri dari Kecamatan sebanyak 120 orang, Kelurahan sebanyak 100 orang dan desa sebanyak 1.210 orang.
Lalu anggota Satlinmas yang tugas ditugaskan di TPS sebanyak 1.812 orang.
Pada kesempatan yang sama, Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani mengutarakan, penyerahan anggota Satlinmas menjadi momentum penting yang menandai sinergi dan kolaborasi antara Pemerintah Kabupaten Tabalong dengan Polres Tabalong dalam hal kesiapan Pemilu 2024.
"Kehadiran Satlinmas yang sesuai amanah Permendagri Nomor 84 Tahun 2014 adalah terkait penyelenggaraan perlindungan kepada masyarakat. Satlinmas bertugas untuk membantu penanganan ketentraman, ketertiban, dan keamanan dalam penyelenggaraan Pemilu. Selain itu Satlinmas juga berperan untuk membantu upaya pertahanan negara," kata Anang.
Lebih lanjut terangnya, kolaborasi antara Satlinmas dan Polri, TNI, serta elemen petugas keamanan lainnya akan membawa pada penyelenggaraan penanganan keamanan dan ketertiban masyarakat yang berkualitas. Tentu dengan memadukan beberapa aktivitas untuk mencapai suatu hasil yang maksimal.
"Saya berharap di bawah bimbingan dan pengawasan aparat keamanan dari Polres Tabalong, para anggota Satlinmas dapat menjalankan tugasnya dengan proposional dan maksimal. Tujuannya tidak lain agar sama-sama dapat menciptakan suasana yang kondusif di tempat lokasi pemungutan suara maupun di lingkungan sekitarnya," ungkap Anang.
(Banjarmasinpost.co.id/isti rohayanti)
| Dinilai Langgar Kode Etik, DKPP Jatuhkan Sanksi Peringatan Keras ke Tiga Komisioner Bawaslu Kalsel |
|
|---|
| Gugatan Ditolak MK, Begini Respons Sekretaris DPD PDIP Kalsel |
|
|---|
| MK Tolak Gugatan PDIP dan Demokrat Soal Pemilu di Kalsel, Sudian dan Khairul Tetap ke Senayan |
|
|---|
| Pasca Putusan MK, Begini Strategi Divisi Teknis Penyelenggara KPU Batola Tatap Pilkada Serentak |
|
|---|
| Ini Komposisi Anggota DPR RI 2024-2029 dari Kalsel Pascaputusan MK atas Gugatan PDIP dan Demokrat |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.