Berita Batola
Jembatan H Sahbirin Noor Jadi Lokasi Berswafoto, Pengendara Sempatkan Berhenti di Badan Jalan
Saat ini Jembatan H Sahbirin Noor di Jejangkit Kabupaten Barito Kuala jadi salah satu tempat berswafoto masyarakat
Penulis: Mukhtar Wahid | Editor: Irfani Rahman
BANJARMASINPOST.CO.ID, MARABAHAN - Jembatan H Sahbirin Noor yang baru diresmikan Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor di Jejangkit Kabupaten Barito Kuala saat ini ramai diminati masyarakat yang berswafoto.
Malah warga rela berhenti di badan jalan jembatan H Sahbirin Noor untuk selanjutnay berswafoto di pinggir jembatan
Seperti Utam bersama keluarga menyempatkan berhenti di badan jalan jembatan hanya menemani istrinya berswafoto.
Dia melihat di jembatan itu dari arah Jejangkit Kabupaten Barito Kuala sengaja memilih Jalan HPS Kecamatan Jejangkit menuju Kabupaten Banjar.
Warga Jalan Irigasi Kelurahan Tanjungrema Darat, Kecamatan Martapura Kota, Kabupaten Banjar mengaku bersyukur dapat melintas di jembatan tersebut.
Sejak terbangunnya jembatan beton itu, dua jembatan kayu Ulin jarang dilintasi warga yang ingin ke Kabupaten Barito Kuala ataupun sebaliknya ke Kabupaten Banjar.
Selain lokasi Berswafoto, sungai di bawah Jembatan H Sahbirin Noor juga berwarna, perpaduan antara air jernih dan air keruh.
Baca juga: Miliki 4 Paket Sabu Warga Basirih Banjarmasin Ini Diringkus Petugas
Baca juga: Viral Aksi Emak-emak Rebutan Makanan Usai Pengajian di Banjarmasin, Sampai Bawa Tas Khusus
Air yang keruh datang dari sungai kecil atau kerokan Desa Tajau Landung, Kecamatan Sungai Tabuk.
Sedangkan air yang jernih dari Sungai Desa Simpang Lima menuju Sungai Kali Alalak, Desa Bahandang, Kecamatan Jejangkit.
(Banjarmasinpost.co.id/ Mukhtarwahid)
| Dari Lumpur ke Harapan, Warga Desa Tumih Batola Sambut Gembira Jalan Baru dan Air Bersih |
|
|---|
| Mayat Pencari Ikan yang Tenggelam di Sungai Barito Batola Ditemukan Tim SAR Gabungan |
|
|---|
| Tim SAR Temukan Warga Bakumpai Batola yang Jatuh di Sungai Barito, Setelah Pencarian Selama 20 Jam |
|
|---|
| Perahu Kecil Ditemukan Tanpa Awak di Sungai Barito, Penangkap Ikan Diduga Tenggelam di Batola |
|
|---|
| Perbaikan Jembatan Barito Selama Tiga Hari, Truk Dilarang Melintas Siang Hari |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.