Selebrita
Sosok yang Sawer BCL Jadi Sorotan, Beri Gepokan Uang pada Istri Tiko Aryawardhana
Viral di media sosial, penyanyi Bunga Citra Lestari alias BCL saat manggung di Makassar. istri Tiko Aryawardhana itu mendapat gepokan uang.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Viral di media sosial, penyanyi Bunga Citra Lestari alias BCL saat manggung di Makassar, Sulawesi Selatan.
Penyebabnya, istri Tiko Aryawardhana itu mendapat gepokan uang.
Awalnya, BCL tampak sedang asyik menyanyi dalam acara pesta ulang tahun salah satu Crazy Rich Makassar, Fenny Frans, pada 2 Maret 2024.
Dia kaget saat Fenny Frans naik ke panggung lalu menyawernya dengan segepok uang pecahan Rp50 ribuan.
Momen BCL disawer pun jadi omongan netizen.
Dari video yang viral, BCL tampak sedang menyanyikan lagu "Cinta Sejati" dengan dikelilingi banyak tamu.
Baca juga: Venna Melinda Mau Ngajar Senam Lagi! Senasib Dede Sunandar, Kris Dayanti dan Anisa Bahar di Pileg
Baca juga: Datangi Rumah Tukul Arwana, Sule Dapati Fakta Kondisi Terkini sang Komedian Usai 2 Tahun Stroke
Kemudian muncul Fenny Frans, pengusaha yang menggelar acara ulang tahun itu, berjalan mendekati Bunga.
Dari tangan Fenny tampak uang nominal Rp 50.000 dalam beberapa bundel yang cukup tebal.
Bunga tampak terkejut melihat Fenny naik dan berjalan mendekatinya dengan uang di tangan, Bung
Sambil terus bernyanyi, Bunga menerima dua bundel uang dari Fenny dengan kedua tangannya, walaupun masih tetap memegang mikrofon.
Walaupun masih menyanyi saat menerima uang saweran, BCL juga sempat mengucapkan terima kasih pada Fenny.
Sikap Bunga yang menerima uang itu dengan kedua tangannya sambil tersenyum rupanya mencuri perhatian dan membuat penyanyi kelahiran tahun 1983 itu dipuji.
"Sopan banget Unge ya, walaupun lagi pegang mic tapi terima uangnya pakai tangan dua," tulis @fadlymuhammad447.
"Attitude Unge waktu terima uang, menerimanya dengan sopan," tulis @niken4430.
"Sopan banget nerimanya dengan kedua tangan," tulis @tanti_roslina_nuess.
| Umi Kalsum Dihujat Lagi, Pesan pada Ayu Ting Ting yang Jadi Pemicu: Jangan Bosan Bahagiain Ibu Ayah |
|
|---|
| Kata Chivu Kala Inter Milan ke Puncak Klasemen Serie A Lagi, Jauhi AS Roma, AC Milan dan Juventus |
|
|---|
| Menyesal Umbar Aib Rumah Tangga, Clara Shinta Kini Ungkap Nasib Hubungan dengan Lxa dan Anak |
|
|---|
| Vonis Nikita Mirzani Bisa Tambah Berat Gegara Banding, Firdaus Oiwobo Serupa Pendapat Hotman Paris |
|
|---|
| Perlakuan Ibu Natasha Rizky pada Andre Taulany yang Datang Terekam, Sampai Ucapkan Masya Allah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/BCL-disawer-Fenny-Frans.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.