Berita HST

70 Ton Sampah Perhari Masuk TPA Telang, DLHP HST: Kapasitas Tampung TPA Habis

Saat ini daya tampung Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Telang,s ampah yangmasuk sudah penuh, ini kata DLHP HST mengenai solusinya

Penulis: Stanislaus Sene | Editor: Irfani Rahman
BANJARMASINPOST.CO.ID/STANISLAUS SENE
Proses pemilahan sampah sebelum dibawa ke TPA Telang di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST). 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BARABAI - Kurang lebih 70 ton sampah dari Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) masuk ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Telang. 

Sampah-sampah yang masuk ke TPA Telang yang berada di Desa Telang, Kecamatan Batang Alai Utara ini berasal dari berbagai macam sampah mulai dari organik hingga anorganik.

Terkait Hal itu, Kepala Bidang (Kabid) Pengelolaan Sampah Limbah B3 dan Peningkatan Kapasitas, Fadil saat dikonfirmasi Banjarmasinpost.co.id, Kamis, (16/05/2024) membenarkan hal itu.

Fadil mengatakan total sampah yang masuk ke TPA perhari, kurang lebih mencapai 70 ton dan sampah-sampah tersebut sebagian besar berasal dari Pasar Agrobisnia Barabai dan tong-tong sampah-sampah yang ada di Kabupaten Hulu Sungai Tengah

“Untuk Kapasitas daya tampung di TPA Telang memang sudah habis apalagi pasca HST diterjang Banjir bandang. Banyak sampah yang diangkut kesana dan itu salah satu penyebab TPA penuh, " Jelasnya.

Fadil mengatakan sebagai solusi, DLHP sedang merencanakan satu program daur ulang sampah

"Program tersebut sedang kita rancang karena di TPA itu sudah tidak akan dibangun atau diperluas lagi," Jelasnya.

Baca juga: Penyaring Sampah Bakal Dibangun di Sungai Barabai, Atasi Banjir yang Kerap Terjadi di HST

Baca juga: Diwakili Ulama, Acil Odah Lamar ‘Tiket’ Calon Gubernur Kalsel 2024 ke Golkar, Guru Wildan Ungkap Ini

Ia mengatakan jadi sampah tersebut akan didaur ulang untuk dijadikan karya seni. 

“Sampah-sampah ini nantinya akan didaur ulang, menjadi karya seni yang bermanfaat agar mencegah terjadinya penumpukan sampah di TPA," Jelasnya. 

Untuk diketahui, berdasarkan data dari Dinas Lingkungan Hidup dan Perhubungan (DLHP) HST, terkait capain penanganan dan pengurangan sampah ada tiga indikator yakni Timbulan Sampah, Pengurangan Sampah dan Penanganan Sampah. 

Untuk Timbulan Sampah periode 2023, mencapai 38.406,91 ton, pengurangan sampah 8.735,94 ton dan penanganan sampah mencapai 23.981,33 ton. 

(Banjarmasinpost.co.id/Stanislaus sene)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved