Selebrita
Masih Serumah, Perlakuan Andika Rosadi pada Nisya Ahmad Tiap Malam Terungkap, Upaya Rujuk Lagi
Nisya Ahmad dan Andika Rosadi masih tinggal serumah meski mau bercerai. Hal ini dimanfaatkan Andika Rosadi untuk bisa rujuk dengan adik Raffi Ahmad.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Pasangan Nisya Ahmad dan Andika Rosadi masih tinggal serumah meski mau bercerai.
Hal ini dimanfaatkan Andika Rosadi untuk bisa rujuk dengan adik Raffi Ahmad.
Padahal, agenda mediasi di Pengadilan Agama Jakarta Selatan berakhir gagal.
Menurutnya, masih mengajak Nisya Ahmad ngobrol setiap malam, mengingat keduanya masih tinggal serumah.
"Setiap hari ya kalau malam sebelum tidur suka ngobrol tapi kan sesuatu yang menyangkut hati juga nggak bisa dipaksain, jadi saya perkataannya halus aja, saya coba tunjukkin kalau sudah saya perbaiki," kata Andika Rosadi.
Andika ungkap reaksi adik Raffi Ahmad saat ia meminta rujuk.
Baca juga: Jual Rumah Mewahnya, Sule Beber Pemicunya, Ayah Rizky Febian Patok Harga Mirip Istana Ustadz Solmed
Baca juga: Pindah Rumah Usai Lahiran, Syahrini dan Reino Barack Boyong Baby R, Aisyahrani: Udah Pulang
"Baik sih Alhamdulillah ya ada tangis, ada ini, tapi bukan tangis yang histerislah, tapi lebih ke apa ya, kita pahamlah ada," bebernya.
Adik ipar Raffi Ahmad ini juga berkomunikasi dengan mertuanya, Amy Qanita dan orang tuanya terkait masalah rumah tangganya.
"Saya komunikasi dengan Mama setiap hari Alhamdulillah, saya juga cerita apapun besar kecilnya, saya ngobrol kedua belah pihak, ke Mama Amy maupun ke orang tua saya sendiri," jelasnya.
Ayah tiga anak ini sadar jika dirinya lah yang membuat Nisya ingin bercerai.
"Karena saya orangnya keras juga, batu ya, memang lebih, dia juga harus ada pendirian juga gitu, jadi juga saya paham," ujar Andika Rosadi.
Namun ia masih berharap banyak agar pernikahannya selama 15 tahun bisa kembali utuh.
"Semoga ya, kita tawakal aja, ini masih dalam proses usaha, jadi semoga ada titik terang," pungkasnya.
Alasan Nisya Gugat Cerai Suami
Setelah digugat cerai istrinya Nisya Ahmad, Andika Rosadi beberkan alasannya.
Andika mengakui dirinya kerap membohongi adik presenter Raffi Ahmad itu.
| Ditawari Opsi Menikah di Penjara, Rencana Kamelia Buyar Usai Ammar Zoni Jadi Penghuni Nusakambangan |
|
|---|
| Bentuk Tubuh Hasil Oplas Tengku Dewi Dipamerkan, Nyinyiran Dibalas Sindiran Menohok |
|
|---|
| Sudah Tak Punya Rencana Menetap di Indonesia, Acha Septriasa Anggap Australia Sebagai Tempat Pulang |
|
|---|
| Sebelas Tahun Berlalu, Sara Wijayanto Akui Tak Sungguh-sungguh Ingin Miliki Anak Bareng Demian |
|
|---|
| Tingkah Haldy Sabri yang Tak Banyak Dilihat Publik Diungkit, Irish Bella Jawab Isu Lavender Marriage |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.