Pilkada Tapin 2024
Panwaslu Tapin Utara Rapatkan Barisan Hadapi Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Pemilihan Serentak 2024
Panwaslu Tapin Utara merapatkan barisan di Sekretariat Panwaslu setempat di Jalan Penghulu, Kelurahan Rangda Malingkung
Penulis: Mukhtar Wahid | Editor: Edi Nugroho
BANJARMASINPOST.CO.ID, RANTAU- Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Tapin Utara merapatkan barisan di Sekretariat Panwaslu setempat di Jalan Penghulu, Kelurahan Rangda Malingkung, Kevamatan Tapin Utara, Kabupaten Tapin, Kamis (28/11/2024).
Sebanyak 45 Pengawas TPS, 16 Pengawas Kelurahan dan Desa melakukan rekapitulasi hasil pemilihan yang diperoleh Pengawas TPS pada tahapan penghitungan suara, Rabu (27/11/2024) kemarin.
Koordinator Pencegahan, Partisipasi dan Hubungan Masyarakat Panwaslu Tapin Utara, M Haikal Naparin membenarkan.
Menurut dia, proses penghitungan suara selesai hingga pengembalian kotak suara di PPK, kemarin sekitar pukul 21.00 Wita.
Baca juga: Minta Aktivitas Tempat Pembuangan Akhir Dihentikan, Ini Hasil Sidak Menteri LH ke TPA Basirih
Baca juga: Kecelakaan Maut Truk Solar vs Motor Matic di Gambut Kabupaten Banjar, Dua Pengendara Motor Tewas
Pengawas TPS sudah memperoleh salinan C Hasil pemilihan serentak sehingga perlu direkapitulasi, lanjutnya.
Adapun tujuan mengumpulkan Pengawas TPS untuk persiapan kegiatan pengawasan pada tahapan rapat pleno terbuka rekapitulasi yang akan dilaksanakan Panitia Pemilihan Kecamatan Tapin Utara.
"Kami ingin menyandingkan data dengan PKK saat proses rekapitulasi di Kecamatan nanti," katanya.
Ketua Panwaslu Kecamatan Tapin Utara Herman Firdaus menegaskan jika dalam proses rekapitulasi hasil pemilihan serentak di Kecamatan ada selisih atau tidak sinkron.
"Kami pastikan akan melakukan protes jika ada perubahan angka. Makanya Pengawas TPS berkumpul sekaligus evaluasi kinerja," katanya.
Sementara, Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan Tapin Utara, Mira Yunita membenarkan rencana rapat pleno terbuka rekapitulasi pemilihan serentak tersebut.
Komisioner KPU Kabupaten Tapin, Tsauban Abqorie mengatakan kegiatan rekapitulasi di tingkat kecamatan dilaksanakan Jumat (29/11/2024) besok.
"Tempatnya di Aula Kantor Kecamatan masing-masing. Jumat besok," katanya.
Jadwal Rekapitulasi Pemilihan Serentak 2024 Tingkat Kecamatan di Kabupaten Tapin, Jumat (29/11/2024)
1. PPK Candi Laras Utara 
2. PPK Tapin Selatan 
3. PPK Tapin Utara 
4. PPK Bakarangan 
5. PPK Tapin Tengah 
(Banjarmasinpost.co.id/muktar wahid).
| Bawaslu Tapin Sebut Selama Proses Hitung di TPS Hingga Rekapitulasi Manual tak Ditemukan Keluhan | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Presentasi Kehadiran Pemilih di Pilkada Tapin 2024 Capai 80 Persen | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Bawaslu Kalsel Sebut Sampai Saat Ini Proses Rekapitulasi Suara Belum Ada Penghentian Atau Keberatan | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Ribuan Lembar Surat Suara di Tapin Dibakar, Begini Penjelasan KPU | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Sembilan Truk Disiapkan Angkut Logistik Pilkada di Tapin, Dikawal 7 Tim | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|

                
												      	
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.