Selebrita
Pemicu Fuji Hapus Video Aisar Khaled di TikTok Imbas Verrell Bramasta? Sempat Tuai Ratusan Komentar
Pemicu Fuji Hapus Video Aisar Khaled di TikTok Jadi Sorotan. Benarkah Imbas Verrell Bramasta? Putri Haji Faisal Itu Sempat Tuai Ratusan Komentar.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Akhir-akhir ini ramai diperbincangkan soal selebgram Fuji yang dekat dengan influenser asal Malaysia, Aisar Khaled.
Sayangnya, tak ada kejelasan hubungan antara Aisar Khaled dengan anak Haji Faisal itu.
Nah terbaru, ramai dibahas soal aksi Fuji yang tepergok menghapus foto berisi Aisar Khaled di postingan tiktoknya.
Momen ini diposting akun TikTok @mylibragirl02, baru-baru ini.
Dalam postingan itu, Fuji sempat mengunggah video berisi Aisar Khaled di akun TikToknya.
Dalam capturen foto, akun itu memperlihatkan Fuji sempat membuat video TikTok berisi Aisar Khaled.
Baca juga: Viral! Ria Ricis Curhat Dimintai Rp10 Juta Saat Lapor Polisi, Janda Teuku Ryan: Dicuekin, Didiemin
Baca juga: Amanda Manopo Dapat Izin Tampil ala Andin Ikatan Cinta Lagi, Kode Arya Saloka Jadi Sorotan
Bahkan, Fuji menggunakan lagu Lebih Indah dari Adera untuk konten tersebut.
Masih dalam tayangan video itu, ketika bagian lirik "Dan Kau hadir", Fuji lantas menampilkan foto Aisar Khaled.
Aisar Khaled seolah digambarkan sebagai sosok yang membuat harinya lebih indah.
Akun TikTok itu malah menunjukkannya dalam bentuk video ketika ia membuka akun TikTok dan menemukan video tersebut.
Sayangnya, disebutkan akun tiktok itu, Fuji telah menghapusnya setelah beberapa saat diunggah.
"Uti upload konten VT ini sama bang di akun TikToknya tapi langsung dihapus," tulis akun itu.
Melihat postingan itu, sejumlah warganet pun penasaran, apakah benar atau tidak konten itu.
Tapi ternyata, banyak warganet yang sempat melihat konten TikTok tersebut sebelum dihapus Fuji.
Lantas, apa penyebab konten itu dihapus? Apakah terkait Verrell Bramasta?
Akun tiktok itu menyebut jika konten itu dihapus karena seharusnya mode private, tapi Fuji malah kelupaan melakukannya.
Ada akun yang berkomentar jika postingan itu sudah dikomentari 400an.
"Aku saksi dari 400 komen di jam Kunti," tulis warganet.
Sejauh ini, belum ada konfirmasi terkait informasi ini dari Fuji.
Frans Faisal Ungkap Fakta
Frans Faisal akhirnya menguak fakta soal selebgram Fuji dan Aisar Khaled yang menghebohkan acara pernikahannya.
Diketahui, Frans Faisal baru saja menggelar acara pernikahannya dengan Indah Tri Pertiwi pada 1 Februari 2025, kemarin.
Pada acara pernikahan Frans dan Indah tampak mengundang sosok YouTuber Aisar Khaled yang kini viral.
Aisar viral lantaran kerap dijodoh-jodohkan oleh warganet dengan selebgram Fuji, yang tak lain adik bungsu Frans.
Baca juga: Bocorkan Isi Pesan Ahmad Dhani, Agnez Mo Sebut Suami Mulan Jameela Bawa Unsur Politis: Minta Video
Baca juga: Padahal Wajah Baby Selina Dirahasiakan Mahalini dan Rizky Febian, Sule Malah Pamer Cucu: Cantiknya
Kedekatan Aisar dengan keluarga Fuji juga diungkap oleh Frans.
Memang, selain berteman dengan adik Frans, Faldy Faisal, Aisar juga cukup dekat dengan sang ayah, Haji Faisal.
"Dia kan kita undang dari pihak Fadly. Akhirnya dia dateng alhamdulillah," ucap Frans, dikutip dari kanal YouTube Trans 7 Official, Rabu (12/2/2025).
"Dia juga kenal dekat dengan papa," lanjutnya.
Tak disangka-sangka, kehadiran Aisar di acara pernikahan Frans langsung menjadi pusat perhatian.
Hal itu membuat pasangan pengantin baru itu sampai heran.
"Kita undang, bener-bener mencuri perhatian dia," sambung Frans.
Di sisi lain, Frans sebagai kakak turut menyinggung soal jodoh dari adik-adiknya, Fuji dan Fadly.
Ia tegas tak akan memberikan batasan apapun perihal jodoh untuk adik-adiknya.
Bagi Frans, kriteria terpenting dalam mencari jodoh adalah seagama.
"Pokoknya kalau soal jodoh, Uti atau Ai itu tergantung mereka aja, sebebas mereka aja," tutur Frans.
"Yang penting seagama lah," tambahnya lagi.
Dalam kesempatan yang sama, Frans turut membongkar perihal mimpinya bertemu mendiang sang kakak.
Sebelum menikahi Indah, Frans mimpi bertemu dengan Bibi Andriansyah.
Dalam mimpinya, Bibi tengah membantunya membereskan semua masalah.
Aisar Khaled saat hadir di pernikahan kakak Fuji, Frans Faisal. (Instagram aisar_khaledd)
Namun Frans seolah keberatan, ia meminta Bibi untuk tidak perlu lagi membantunya.
"Jadi aku mimpi almarhum dateng, semua masalah aku diberesin lah. Karena memang dari dulu almarhum yang bantu aku."
"Terus aku bilang 'udah nggak usah bantu lagi, aku udah bisa ngurusin ini semua. Aku bisa nyelesein masalah ini sendiri'.
"Udah gitu doang yang inget," papar Frans.
Ungkap Keseriusannya
Seperti diketahui, Aisar Khaled datang ke resepsi pernikahan Frans Faisal dengan Indah Tri Pertiwi.
Acara resepsi berlangsung di Grand Slipi Tower, Jakarta Barat pada Sabtu (1/2/2025) malam.
Kehadiran Aisar Khaled yang sudah ditunggu-tunggu langsung mendapat perhatian dari awak media.
Kepada awak media, Aisar mengungkapkan, ia sempat bertemu dengan Fuji di acara resepsi tersebut.
Tak hanya bertemu, Aisar Khaled mengaku dirinya dan Fuji sempat membuat konten bersama.
"Ya ketemu (Fuji) tadi, seru seru," ucap Aisar, dikutip dari YouTube Cumicumi, Sabtu (1/2/2025).
"Iya ada konten bareng Fuji juga," sambungnya.
Ketika ditanya penampilan Fuji, Aisar pun tampak tersipu dan memuji adik Fadly Faisal itu cantik.
"(Fuji) cantik, cantik," terangnya.
Aisar juga menyinggung soal keseriusannya dengan Fuji.
Bahkan ia minta didoakan yang terbaik dari publik.
"Keseriusan dengan Fuji, Insya Allah doakan yang baik-baik," ujar Aisar Khaled.
Sesumbar Lamar Fuji
Aisar Khaled menjadi sorotan karena kedekatannya dengan Fuji An.
Bahkan, tak sedikit pula penggemar yang hingga saat ini menjodoh-jodohkan Aisar dan anak Haji Faisal itu.
Menanggapi hal tersebut, Aisar mengaku tak keberatan jika dijodoh-jodohkan dengan Fuji.
"Iya, tak apa, oke aja. Tak masalah (kalau) yang baik-baik," kata Aisar di kawasan Slipi, Jakarta Barat, Sabtu (1/2/2025).
Ketika ditanya soal keseriusannya mendekati Fuji, Aisar justru minta didoakan.
Pria 24 tahun ini menyebut bahwa dirinya dan Fuji berteman baik.
Aisar pun mengaku masih perlu mengenal adik dari Fadly Faisal ini lebih jauh.
"Keseriusan sama Fuji? Insya Allah, insya Allah. Doakan yang baik-baik. Kenalan dulu kita," ujarnya.
Kepada awak media, Aisar menitipkan pesannya kepada Fuji.
Dia berpesan supaya Fuji selalu sehat dan diberikan kesuksesan hingga akhirnya nanti mereka bisa bertemu lagi.
"Buat Fuji semoga kamu sehat, semoga kamu bisa menjadi orang yang lebih baik. I wish you all the best," ucap Aisar.
Terakhir, saat ditanya rencananya melamar Fuji, Aisar memberikan jawaban yang sesumbar.
"Insya Allah besok (lamar Fuji)," tutupnya lalu meninggalkan awak media.
Baca juga: Isi Curhatan Gilga Sahid yang Kini Suami Happy Asmara Disorot, Sentil Praz Teguh Cs: Lapak Tetangga
Baca juga: Kesabaran Haldy Sabri Diuji Kala 4 Bulan Nikahi Irish Bella, Perangai Asli Muncul, Senasib Ammar?
(Banjarmasinpost.co.id)
Sikap Ibu DJ Bravy pada Erika Carlina yang Mau Dinikahi Anaknya, Sentil Soal Calon Cucu Tiri |
![]() |
---|
Diminta Menelpon Ayu Ting Ting, Gelagat Raffi Ahmad Jadi Sorotan Irfan Hakim dan Tyas Mirasih |
![]() |
---|
Ngeluh Tak Ada Dana Bongkar Masjid Malikal Mulky, Taqy Malik Disindir Efek Gaya Hidup Mewahnya |
![]() |
---|
Perubahan Pola Hidup Sarwendah Sejak Dekat Giorgio Antonio, Beda Jauh Kala Bareng Ruben Onsu |
![]() |
---|
Kecurigaan Sule Kian Terbukti, Andre Taulany Kembali Tegaskan Mantap Cerai dari Rien Wartia |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.