Berita kotabaru

HUT PGRI dan HGN 2025 Dipusatkan di Kotabaru, Panitia Siap Sambut Kepengurusan se-Kalsel

Puncak peringatan HUT ke-80 PGRI bakal digelar PGRI Kalimantan Selatan terpusat di Kabupaten Kotabaru

Penulis: Muhammad Tabri | Editor: Hari Widodo
pngtree.com
Hari Guru Nasional 2025. 

BANJARMASINPOST.CO.ID KOTABARU - Puncak peringatan HUT ke-80 PGRI bakal digelar PGRI Kalimantan Selatan terpusat di Kabupaten Kotabaru.

Peringatan mengiringi Hari Guru Nasional ini bakal berlangsung selama tiga hari, mulai 6 hingga 8 Desember 2025.

Diungkapkan Sekretaris Umum PGRI Kotabaru, Ardiansyah, persi menyambut event yang bakala dihadiri PGRI Kabupaten/Kota se-Kalsel ini telah berlangsung sejak dua bulan lalu.

Pihaknya terus mematangkan persiapan, dengan koordinasi yang intens dengan pengurus PGRI Kalsel, hingga instansi terkait di Kabupaten Kotabaru

"Hingga saat ini persiapan sudah mencapai 60 persen lebih. Tempat, rangkaian acara, dan jadwal pelaksanaan," sebutnya belum lama tadi.

Baca juga: Peringati Hari Guru, PGRI Tala Gelar Donor Darah: Guru Tak Hanya Mendidik, Tapi Juga Menyelamatkan

Di hari pertama, 6 November akan digelar Simposium dan diklat kepemimpinan bagi kepengurusan PGRI se-Kalsel dengan masing-masing mengirimkan perwakilan dari Kabupaten/kota.

Kegiatan dihelat di Aula Bamega Kantor Bupati Kotabaru di Sebelimbingan. 

Berikutnya di Minggu, 7 November akan diadakan jalan santai dengan titik finis diWisata Siring Laut, setelah mengitari kawasan dalam kota.

"Ini juga akan diikuti beberapa sekolah di Kotabaru," ujar Ardiansyah. 

Masih di hari yang sama, malam harinya akan digelar ramah tamah di Gedung Paris Barantai untuk semua kepengurusan PGRI Kabupaten/Kota, hingga pengurus cabang atau tingkat kecamatan. 

Baca juga: 50 Link Twibbon dan Ucapan Hari Guru di Tahun 2025, Gratis Tinggal Klik, Mudah dan Cepat

Berikutnya di hari puncak peringatan HUT PGRI ke-80 dan HGN 2025 akan dilangsungkan di halaman Kantor Bupati Kotabaru di Sebelimbingan, sekaligus penyerahan kendaraan kendaraan dinas bagi pengawas dan kepala sekolah oleh Bupati Kotabaru. 

"Kami siap menyambut dengan persiapan optimal. Karena momen ini dilangsungkan bergiliran, di Kotabaru paling tidak menunggu 13 tahun. Semoga PGRI di seluruh Kabupaten/kota bisa berpartisipasi dan memeriahkan helatan ini," pungkasnya. (Banjarmasinpost.co.id/Muhammad Tabri)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved