Selebrita

7 Bulan Cerai dari Paula Verhoeven, Baim Wong Siap Menikah Lagi, Ivan Gunawan Dapati Fakta sang Duda

Setelah tujuh bulan cerai dari Paula Verhoeven, artis sekaligus produser Baim Wong mengaku siap menikah lagi. Terungkap pada Ivan Gunawan.

Editor: Murhan
Instagram baimwong
MENIKAH LAGI - Artis Baim Wong saat menyutradari proses pembuatan film Lembayung dicapture (2/10/2025). Setelah tujuh bulan cerai dari Paula Verhoeven, artis sekaligus produser Baim Wong mengaku siap menikah lagi. Terungkap pada Ivan Gunawan. 

Untuk saat ini, aktor 44 tahun itu tengah fokus bekerja untuk memenuhi kebutuhan anaknya.

"Kita sekarang mah kerja aja," ujarnya.

Setelah bercerai dengan Paula Verhoeven, Baim Wong banyak diterpa gosip dekat dengan beberapa wanita.

Di antaranya Kimberly Ryder, Wulan Guritno hingga Masayu Anastasia.

Namun tidak ada gosip yang dibenarkan oleh Baim Wong.

Baim Wong mengaku akan mengubah tabiat buruknya saat menjalani hidup bersama pasangan baru kelak.

"Harus lebih mendengarkan, harus lebih sabar, harus lebih mengalah, banyak sih bro," jelas Baim dikutip dari podcast CURHAT BANG DENNY SUMARGO pada 19 September 2025 lalu.

Suami Olivia Allan ini, lantas menyinggung perihal masalah komunikasi.

"Bagaimana dengan komunikasi?" tanya Baim mengingatkan.

"Komunikasi, betul (menyebabkan masalah)," jawab Baim.

TANPA CASTING - Baim Wong  memilih Kimberly Ryder untuk membintangi film tersebut tanpa melalui casting. Mereka ditemui di kawasan Senayan Jakarta Pusat, Senin (11/8/2025).
TANPA CASTING - Baim Wong memilih Kimberly Ryder untuk membintangi film tersebut tanpa melalui casting. Mereka ditemui di kawasan Senayan Jakarta Pusat, Senin (11/8/2025). (Tribunnews.com/ Bayu Indra Permana)

Aktor kelahiran 27 April 1981 ini, mengakui dulu dirinya sosok yang keras kepala dan tak mau mengalah.

Bahkan putra bungsu pengusaha Johnny Wong dan Kartini Marta Atmadja ini, selalu tak mempedulikan pendapat orang lain.

Sikap buruknya itu sampai pernah diperingatkan langsung oleh sang kakak, Hamzah.

Hamzah kala itu menyadari bahwa sikap baim sudah dinilai kelewat batas.

Untuk itu, kini bapak dua anak itu, terus belajar untuk selalu mendengarkan masukan orang lain sebelum menyangkalnya.

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved