Selebrita

Tak Hanya Maia Estianty, Daftar Artis Keturunan Pahlawan Nasional: Celine Evangelista Hingga Ashanty

Nah, ada sejumlah artis yang merupakan keturunan pahlawan, mulai Maia Estianty, Dian Sastrowardoyo, Celine Evangelista hingga Ashanty.

Editor: Murhan
kompas.com
PAHLAWAN NASIONAL - Reza Rahadian diabadikan saat menghadiri malam puncak Festival Film Indonesia (FFI) 2016 di Teater Besar Taman Ismail Marzuki, Jakarta. Minggu (6/11/2016). Dia termasuk dari deretan artis yang berdarah Pahlawan Nasional. 

BANJARMASINPOST.CO.ID -  Hari ini, 10 November 2025, diperingati sebagai Hari Pahlawan. Nah, ada sejumlah artis yang merupakan keturunan pahlawan, mulai Maia Estianty, Dian Sastrowardoyo, Celine Evangelista hingga Ashanty.

Biasa berwara-wiri di dunia hiburan, sejumlah artis ternyata memiliki darah pahlawan nasional.

Bahkan, para artis itu terkenal top di kalangan dunia hiburan.

Berikut nama-nama mereka seperti dikutip dari Kompas.com:

Baca juga: Minta Maaf pada Raisa, Hamish Daud Kuak Fakta di Balik Perceraian yang Mendadak dan Tanpa Konflik

Baca juga: Reka Adegan Suami Istri, Kelakuan Giorgio Antonio dan Sarwendah Picu Reaksi Bella Shofie: Udah Halal

1. Dian Sastrowardoyo  

Dian Sastrowardoyo kala jadi dosen pembimbing di Universitas Indonesia.
Dian Sastrowardoyo kala jadi dosen pembimbing di Universitas Indonesia. (Instagram therealdisastr)

Dian Sastrowardoyo merupakan cucu dari Prof Sunario Sastrowardoyo, seorang pahlawan nasional yang pernah menjadi Menteri Luar Negeri Indonesia. 

2. Garin Nugroho  

Sineas Indonesia Garin Nugroho saat menujukan emblem penghargaan Order Des Arts et Letters atau penghargaan bidang seni dan Sastra dari pemerintah Perancis.
Sineas Indonesia Garin Nugroho saat menujukan emblem penghargaan Order Des Arts et Letters atau penghargaan bidang seni dan Sastra dari pemerintah Perancis. (kompas.com)

Garin Nugroho yang merupakan sutradara ini adalah keturunan dari tokoh militer Soemitro Kolopaking, pejuang kemerdekaan dari Banyumas yang gigih melawan penjajahan Belanda dan Jepang. 

3. Maia Estianty 

Potret musisi Maia Estianty dicapture Minggu (7/9/2025).
Potret musisi Maia Estianty dicapture Minggu (7/9/2025). (Youtube MAIA ALELDUL TV)

Maia Estianty adalah cicit dari HOS Tjokroaminoto, seorang pahlawan nasional dan tokoh pergerakan kemerdekaan Indonesia. 

HOS Tjokroaminoto merupakan pemimpin organisasi Sarekat Islam dan guru dari banyak tokoh pergerakan kemerdekaan, termasuk Soekarno. 

4. Reza Rahadian 

Reza Rahadian
Reza Rahadian (Kolase TribunStyle (YouTube Boy William, MD Entertainment)

Reza Rahadian merupakan cucu dari tokoh revolusi Indonesia, Francisca Casparina Fanggidaej. 

Nenek Reza Rahadian ini merupakan seorang tokoh dan jurnalis asal Indonesia yang dikenal atas kiprahnya di bidang media dan pergerakan politik pada masa kemerdekaan. 

Kariernya penuh perjuangan, dan Francisca Casparina Fanggidaej pernah mengalami pengasingan setelah peristiwa 1965 karena pandangannya yang dianggap berseberangan dengan rezim saat itu. 

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved