Selebrita

Latar Belakang Pekerjaan Tristan Molina, Sosok Pria yang Terekam Berpose Mesra dengan Olla Ramlan

Latar belakang pekerjaan Tristan Molina, sosok pria yang terekam berpose mesra dengan Olla Ramlan.

Editor: Achmad Maudhody
Instagram ollaramlan/mozawahyu/tristan_molina
LATAR BELAKANG PEKERJAAN - Kolase Olla Ramlan dan Tristan Molina dicapture Jumat (21/11/2025). 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Latar belakang pekerjaan Tristan Molina, sosok pria yang terekam berposes mesra bareng Olla Ramlan.

Nama Tristan Molina mendadak jadi sorotan publik.

Ini setelah pria muda itu terekam dalam potret dengan pose mesra bersama presenter Olla Ramlan.

Menuai perhatian netizen imbas foto tersebut, namun Tristan rupanya bukan wajah baru di dunia hiburan.

Ia sebelumnya sudah konsisten menata karier di panggung entertainment tanah air.

Melansir Grid.id, Tristan Molina diketahui merupakan seorang aktor.
 
Namanya mulai dikenal publik lewat perannya dalam serial Secret High School.

Aktingnya di serial tersebut sukses memantapkan posisinya sebagai salah satu aktor muda paling menjanjikan saat ini. Selain kepiawaiannya berakting, Tristan juga aktif meniti karier sebagai seorang model profesional.

Saat ini, ia bernaung di bawah Sigma Management. Melalui akun Instagramnya, ia seringkali membagikan berbagai hasil photoshoot yang memukau dan portofolio modeling-nya.

Tak hanya itu, Tristan juga tak jarang membagikan potret saat dirinya traveling ke berbagai tempat.

Baca juga: Pekerjaan Hingga Harta Kekayaan Asli Giorgio Antonio Dipertanyakan, Efek Kerap Live Bareng Sarwendah

Kini, isu mengenai kekasih muda Olla Ramlan kembali ramai dibicarakan setelah sang selebritas mengunggah hasil pemotretan bersama Tristan Molina

Melalui akun Instagram pribadinya @ollaramlan, ibu tiga anak itu memperlihatkan foto serta video saat menjalani sesi pemotretan dengan fotografer Rio Wibowo atau yang dikenal sebagai Rio Motret.

Pada salah satu potret, Olla dan Tristan tampil kompak mengenakan jaket bomber berbahan kulit yang dipadukan dengan celana hitam. Tristan bahkan dengan percaya diri memperlihatkan perut sixpack-nya di depan Olla.

Dalam unggahan tersebut, Olla juga tampak memberikan ucapan ulang tahun untuk pria tampan itu.

"Happy birthday to one of a kind, unforgettable, and effortlessly amazing person!" tulisnya dikutip Minggu (22/11/2025).

Menariknya, Rio yang memotret keduanya turut menggoda Olla dan Tristan di kolom komentar.

Sumber: Grid.ID
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved