HUT Kemerdekaan 2018

Johny Kala Banjir Hadiah, Setelah PLN, Hotman Paris Beri Rp 25 Juta, Kapolda NTT Bangunkan Rumah

Tak main-main pengacara kondang Hotman Paris Hutapea kasih uang permen sebesar Rp 25 juta ke Jhoni Kala pemanjat tiang bendera di Belu.

Editor: Didik Triomarsidi
KOLASE BPOST ONLINE
Hotman Paris dan Hohny Kala 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Banjir Hadiah Bagi Pahlawan Cilik, Johny Kala, Hotman Paris Beri Uang Permen Rp 25 Juta, Kapolda Nusa Tenggara Timur (NTT) Bangun Rumah untuk Johny dan orangtanya, Menpora Imam Nahrawi ajak nonton Asian Games 2018.

Tak main-main pengacara kondang Hotman Paris Hutapea kasih uang permen sebesar Rp 25 juta ke Jhoni Kala pemanjat tiang bendera di Belu.

Hal in diungkapkan Hotman Paris Hutapea dalam video yang diunggahnya.

Baca: Sama Heroiknya dengan Johny Kala, Aksi Anggota TNI Panjat Tiang Bendera Juga Bikin Heboh

Baca: 9 Fakta Johny, Bocah yang Naik Tiang Bendera demi Menyelamatkan Merah Putih dan Videonya Viral

Baca: Aksi Heroik Johny Panjat Tiang Bendera Bawa Berkah, Dapat Beasiswa Sampai S1

Dalam video berdurasi 57 detik itu Hotman memberikan apresiasi kepada Johanes Kala.

"Salam dari garasi Hotman Paris. Kepada anak remaja Johane, pemuda NTT yang punya nyali, berani memanjat bendera dan spontan pada sata tali bendera putus di NTT, saya salut. Dalam ratusan IG dan ceramah, saya selalu mengatakan nyali yang positif sangat perlu dibina, sangat perlu dibangun untuk kesuksesan," kata Hotman yang saat itu mengenakan pakaian jas lengkap warna putih.

Hotman melanjutkan akan memberikan hadiah uang kepada Johanes, "Kepada Yohanes Pemuda NTT, nanti gua kasih uang jajan ya, gua kasih uang jajan Rp 25 juta. Tolong kasihtahu rrkening orangtua kamu. Untuk beli permen, remaja NTT yang patut dikagumi."

Dalam video itu Hotman juga meminta agar pemuda lain bisa berkarya dan berprestasi dan mencontohi semangat Johanes.

Johanes Kala berangkat ke Jakarta (net)

Hotman minta pemuda pemudi jangan hanya bisa nyinyir.

"Jangan seperti pemuda pemudi lainnya yang bisanya cuma nyinyir nyinir nyinir tapi prestasi ga ada. nyinyir nyinyir nyinyir tapi belum bokek. Harus dibuang seperti itu. Pemuda NTT uang permen Rp 25 juta dari Hotman Paris, saya akan kirim," kata Hotman menutup videonya.

Kapolda NTT Beri Rumah

Tak hanya pengacara kodang Hotman Paris, aksi heroik Johny pun membawa berkah bagi dia dan keluarga.

Kapolda NTT Irjen Pol. Drs. Raja Erizman akan membedah rumah tinggal sederhana Yohanes Kala bersama keduaorangtuanya, Beterino Fahik Marsal dan Lorensa Gama.

Hal itu disampaikan Kapolres Belu AKBP Christian Tobing, S.I.K., M.Si kepada Pos-Kupang.com, Sabtu (18/8/2018).

Menurut Kapolres Tobing, bedah rumah tersebut diberikan oleh Kapolda NTT sebagai ungkapan rasa bangga atas tindakan Johny yang telah menunjukkan rasa nasionalisme yang tinggi di saat upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI.

Selain bantuan bedah rumah, Johny Kala juga menerima tali asih dari Kapolda NTT yang diserahkan oleh Kapolres Belu kepada keduaorangtua di Mapolres Belu, Jumat (17/8/2018) malam.

Sumber: Pos Kupang
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved