Berita Batola
UNBK 2019, MAN 5 Marabahan Batola, Kuatirkan ini
Sebanyak 60 siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 5 Marabahan mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) hari kedua, Selasa (2/4/19).
Penulis: Edi Nugroho | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, MARABAHAN - Sebanyak 60 siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 5 Marabahan mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) hari kedua, Selasa (2/4/19).
Untuk jaringan dan internet selama UNBK berjalan lancar.
“Untuk jaringan dan internet lancar. Kita hanya mengkuatirkan jika ada mati lampu saja. Mudah-mudahan sampai UNBK pada 8 April mendatang, tak ada listrik padam,” kata Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 5 Marabahan Batola, Junaidi, Selasa Selasa (2/4/19).
Menurut Junaidi, ada 60 siswa MAN 5 Marabahan yang mengikuti UNBK yang dibagi dalam tiga sesi sampai pukul 16.00 Wita.
Satu ruangan UNBK bervariasi jumlah siswanya, 21, 22, dan 28 siswa.
Baca: Baim Wong Diusir Seorang Kakek, Suami Paula Verhoeven Dituduh Ambil Duit Masjid, Ternyata
Baca: Putra Maia Estianty pamer Foto Bareng Puteri Indonesia Usai Al Ghazali Di-unfollow Alyssa Daguise
Baca: Kabar Bahagia Ustadz Arifin Ilham, Istri Ketiga Melahirkan, Alvin Faiz Pamer Foto si Anak Ke-8
“Untuk MAN 5 Marabahan ada tiga jurusan, yakni Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), keagamaan, dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA). Kami sudah tahun ke-3 melaksanakan UNBK mandiri,” katanya.
MAN 5 Marabahan, sambungya, akan melihat nilai UBNK siswanya terlebih dahulu.
Jika ada nilai di bawah standar, maka akan diusulkan ujian susulan.
(Banjarmasinpost.co.id/edi nugroho).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/kepala-madrasah-aliyah-negeri-man-5-marabahan-batola-junaidi.jpg)