Irwan Dikabarkan Incar Calon Wakil Wali Kota
dengan waktu sekitar sepekan termasuk masa pendaftaran bakal calon wali kota nanti, masih ada kemungkinan perubahan peta politik.
Penulis: Murhan | Editor: Halmien
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Wakil Wali Kota Banjarmasin, Irwan Anshari belum menutup kemungkinan untuk maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Wali Kota 2015.
Baginya, dengan waktu sekitar sepekan termasuk masa pendaftaran bakal calon wali kota nanti, masih ada kemungkinan perubahan peta politik.
Lalu apakah dia akan maju Pilkada? Dengan tertawa Irwan mengatakan kemungkinan itu masih ada. "Masih ada waktu sepekan. Lihat saja nanti," katanya.
Irwan sendiri berdasarkan isu berkembang, kembali mencalon wakil wali kota. Sayangnya belum diketahui calon wali kota yang akan didampinginya.
Irwan juga sempat terlihat menghadiri pelantikan pengurus baru DPD Partai Golkar Kalsel versi Aburizal Bakrie sehari lalu. Apakah itu termasuk lobi politik? Irwan enggan menjawab.