Seputar Banjarmasin

Realisasi Uang Tebusan KPP Banjarmasin Capai Rp 388 Miliar

Jumlah tersebut akan meningkat lagi karena pada hari terakhir masih banyak wajib pajak yang antre.

Penulis: Sudarti | Editor: Mustain Khaitami
banjarmasinpost.co.id/sudarti
Wajib pajak yang akan memanfaatkan program tax amnesty ambil nomor antrean di KPP Pratama Banjarmasin, Jumat (30/9/2016) 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Hari ini, Jumat (30/9/2016), merupakan hari terakhir pelayanan program tax amnesty periode pertama.

Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Banjarmasin sampai 29 September 2016 telah menerima uang tebusan sebanyak Rp 388 miliar.

Uang tebusan sebesar itu didapat dari 1.877 wajib pajak yang telah mengikuti program tax amnesy.

Jumlah tersebut akan meningkat lagi karena pada hari terakhir masih banyak wajib pajak yang antre.

Sejak pukul 07.00 wita sudah ada beberapa wajib pajak yang datang mengantre. Semakin siang wajib pajaknya semkain bertambah.

Candra salah satu wajib pajak yang datang pagi-pagi. "Sengaja pagi agar antreannya tak terlalu lama," kata warga Citraland Banjamasin ini. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved