Berita Banjarbaru
Wah, Terminal Keberangkatan Bandara Syamsudin Noor Ada Pameran Puluhan Lukisan
Bandara Syamsudin Noor menggelar pameran lukisan yang memajang 55 hasil karya puluhan seniman dari Sulistyono Hilda Art Exchange
Penulis: Nia Kurniawan | Editor: Syaiful Akhyar
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARBARU - Bandara Syamsudin Noor menggelar pameran lukisan yang memajang 55 hasil karya puluhan seniman dari Sulistyono Hilda Art Exchange di ruang tunggu keberangkatan gate 4 dan 5, Selasa (20/6). Dibuka langsung Wali Kota Banjarbaru, H Nadjmi Adhani.
Tema unik 'warna-warni Banjarbaru', begitu antusias 30 seniman yang hadir saat itu. Turut hadir Kapolres Banjarbaru AkBP Kelana Jaya yang begitu senang melihat berbagai lukisan yang dipamerkan.
General Manager Bandara Syamsudin Noor, Handy Heryudhitiawan lantas mengungkapkan kesannya atas terselenggaranya pameran itu.
"Luar biasa, dengan sentuhan Walikota banyak sekali program yang terselenggara bersama. Bandara memang objek vital, tapi bukan berarti harus kaku. Ini juga ruang untuk berkreasi, panggungnya seniman dan lainnya. Bagi kami bandara juga etalase dan media apresiasi bagi seniman lokal, semoga semakin memotivasi untuk terus berkreasi," katanya.
Pameran lukisan bertemakan Warna-warni Banjarbaru menuju Kota Inklusif dimulai tanggal 20 Juni hingga 20 Agustus 2017. Terselenggara atas dukungan dari sejumlah pihak mulai dari Pemerintah Kota Banjarbaru, Komunitas Perupa Banjarbaru, Bank Kalsel, Bina Autis Indonesia, serta Borneo Art Enthusiast.
Acara pameran lukisan semakin menarik dengan dihadirkankannya siswa berkebutuhan khusus yakni Abdul Aziz dari SD SLB Banjarbaru yang tengah duduk di kelas 4, membawakan sebuah puisi serta persembahan musik piano dari remaja atas nama M Rizka. (*)
