Berita Kotabaru

Saat Bagi Sembako, Sayed Janji Naikkan Gaji Honorer

"Karena petugas kebersihan satu ujung tombak dalam hal menjaga kebersihan di kabupaten Kotabaru," katanya.

Penulis: Herliansyah | Editor: Murhan
Banjarmasinpost.co.id/Helriansyah
Bupati Kotabaru H Sayed Jafar (kanan), Sekda Kabupaten Kotabaru H Said Akhmad berfoto bersama dengan petugas kebersihan. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, KOTABARU - Ratusan petugas kebersihan memenuhi halaman rumah dinas bupati Kotabaru. Mereka antre mendapatkan pembagian sembako, Jumat (23/6/2017).

Pembagian sembako oleh Bupati Kotabaru H Sayed Jafar SH didampingi Sekretaris Daerah H Said Akhmad MM dimulai pukul 14.00 Wita berlangsung lancar.

Sayed Jafar mengatakan, pembagian sembako selain momentum mendekati Hari Raya Idulfitri, juga merupakan bentuk perhatian terhadap tenaga honorer.

Antara lain seperti tukang sapu, bongkar muat dan supir truk pengangkut sampah.

Ditambahkan bupati, tahun depan akan menaikan gaji honorer. "Karena petugas kebersihan satu ujung tombak dalam hal menjaga kebersihan di kabupaten Kotabaru," katanya.

Aminah (61), diminta tanggapannya mengatakan sangat bahagia mendapatkan sembako yang diserahkan langsung bupati Kotabaru.

"Dan mudah-mudahan beliau selalu diberikan kesehatan dan rejeki. Saya sudah 36 tahun bekerja sebagai kepala daerah," kata Aminah. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved