Berita Tanahbumbu
Rapat Nasib Pendulang Emas Tanbu Akhirnya Digelar
Rapat pembahasan tentang nasib para pendulang emas di Kabupaten Tanahbumbu akhirnya digelar di gedung DPRD Tanahbumbu, Kamis (24/8/17)
Penulis: Man Hidayat | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, BATULICIN - Rapat pembahasan tentang nasib para pendulang emas di Kabupaten Tanahbumbu akhirnya digelar di gedung DPRD Tanahbumbu, Kamis (24/8/17) sekitar pukul 11.30 wita.
Rencana awal agar bisa dihadiri langsung oleh Bupati Tanahbumbu, Kapolres dan Kepala Kejaksaan tidak terlaksana. Karena pada kenyataannya, semua justru diwakilkan saja sehingga pembahasan terkait nasib pendulang masih alot.
Ratusan warga yang datang masih belum mengetahui nasib mereka. Karena sepertinya masih belum ada kejelasan. Hingga pukul 13.20 wita, rapat masih berlangsung dan belum ada keputusan.
Paripurna dipimpin langsung Ketua DPRD Tanbu H Supiansyah ZA dan dihadiri semua pendulang yang ada di Tanbu. Sementara dari perwakilan Polres Tanbu masih belum bisa mengambil kebijakan karena kebijakannya dari pimpinannya.
